SOLOPOS.COM - Ilustrasi gerhana bulan (8planets.co.uk)

Ilustrasi gerhana bulan (8planets.co.uk)

JAKARTA—Indonesia akan mengalami gerhana bulan sebagian yang diperkirakan terjadi pada Kamis (25/4/2013) atau Jumat (26/4/2013) dini hari.

Promosi Selamat Datang Kesatria Bengawan Solo, Kembalikan Kedigdayaan Bhineka Solo

Kejadian alam tersebut dapat diamati dari Australia, Asia, Afrika, Samudra Hindia, Eropa, dan Amerika Selatan bagian Timur.

Untuk para pengamat di Amerika Tengah dan Utara tidak dapat menyaksikan fenomena alam tersebut.

Sementara itu, pengamat di bagian Timur Australia dan Asia dapat mengamati gerhana pada saat bulan akan terbenam, sehingga prosesi akhir gerhana tidak akan teramati.

“Bagi para pengamat di sebagian besar wilayah Asia dan Afrika dapat mengamati keseluruhan prosesi gerhana,” tulis situs BMKG, Rabu (24/4).

Adapun pengamat di wilayah Eropa, bagian Barat Afrika, dan Amerika Selatan akan mengamati gerhana pada saat bulan akan terbit, sehingga prosesi awal gerhana tidak akan teramati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya