Solopos.com, SOLO — Persis Solo naik ke posisi 13 klasemen sementara Liga 1 2022/2023 setelah berhasil menggulung juara bertahan Bali United dengan skor 2-0 dalam laga pekan ke-10 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (15/9/2022) malam.

PromosiSantri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Gelandang asal Jepang Ryo Matsumura mencetak dua gol yang membawa  kemenangan tuan rumah. Bali United dipaksa melakoni pertandingan hanya dengan 10 pemain sejak paruh akhir babak pertama karena bek mereka I Made Andhika Pradana Wijaya menerima dua kartu kuning beruntun.

Kemenangan ketiga musim ini mengangkat posisi Persis Solo meninggalkan zona merah klasemen sementara dengan raihan 10 poin, sedangkan Bali United harus rela melorot ke posisi ketiga klasemen karena kalah selisih gol dibandingkan PSM Makassar meski kedua tim sama-sama mengoleksi 21 poin.

 

Pemain Persis Solo, Ryo Matsumura melepaskan tendangan yang berhasil membobol gawang Bali United pada laga ke-10 Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (15/9/2022). (Solopos/Nicolous Irawan)

 

Pemain Persis Solo, Abduh Lestaluhu (kanan), dilanggar pemain Bali United, I Made Andhika Pradana Wijaya pada laga ke-10 Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (15/9/2022). (Solopos/Nicolous Irawan)

 

Pemain Persis Solo, Samsul Arif (kedua dari kiri), berusaha melewati adangan pemain Bali United pada laga ke-10 Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (15/9/2022). (Solopos/Nicolous Irawan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi