Ah-tenane
Senin, 30 Juli 2012 - 07:47 WIB

JON KOPLO: Sela Bakar

Redaksi Solopos.com  /  Is Ariyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Meski kisah ini sudah terjadi belasan tahun lalu, tapi Jon Koplo selalu  tersenyum jika mengingat kejadian lucu bin menggelikan yang pernah dialaminya. Jon Koplo adalah seorang sopir truk yang biasa memuat bahan material bangunan. Hampir setiap hari ia wira-wiri naik-turun gunung mengangkut batu, pasir, atau gamping sesuai pesanan.

Suatu malam, hujan turun sangat deras disertai petir yang menyambar-nyambar. Namun Koplo tetap saja menjalankan pekerjaannya mengangkut batu. Seperti biasa, di jalur yang ia lewati ada beberapa loket yang mengharuskannya membayar karcis untuk melewatinya. Saat melewati sebuah loket dan akan membayar karcis, Koplo ditanya oleh seorang penjaga loket , sebut saja Tom Gembus, “Trukmu ngangkut apa Mas?”

Advertisement

Karena petugas loket tersebut lebih tua darinya, Koplo pun menjawab dengan bahasa Jawa, “Sela, Pak!

Namun karena hujan deras mungkin Pak Gembus tidak mendengar dengan jelas jawaban Koplo tersebut. Dalam hati ia berkata, “Wah, hujan-hujan begini mbakar tela pasti mak nyus.”

Kerena memang hujan deras Pak Gembus juga malas untuk keluar dari pos,  dia pun berteriak, “Mas, karcisnya nggak usah bayar nggak apa-apa, tapi aku minta isi trukmu lima saja, tolong ambilkan yang besar-besar ya!”

Advertisement

Koplo sebenarnya bingung juga mendengar permintaan Pak Gembus, tapi tanpa pikir panjang dia pun keluar untuk memberikan permintaan Pak Gembus. “Gludhug…! Gedebug…! Gludhug…!” begitu bunyi batu gunung yang diturunkan dari truk. Sebenarnya agak curiga juga Gembus mendengar bunyi tersebut. “Mosok tela kok bunyinya gedebugan begitu?”

Dan setelah menurunkan lima buah sela yang diminta Gembus, Jon Koplo pun langsung berpamitan.

Setelah Koplo pergi, Tom Gembus pun kaget bukan kepalang, ternyata yang dityrunkan bukannya tela yang akan dibakar, melainkan sela (batu) besar-besar sebagaimana yang dimintanya tadi. Ada-ada saja.

Advertisement

Mu’tamaroh Kurnianingsih, Wonorejo RT 002/RW 004 Polokarto Sukoharjo 57555

Advertisement
Kata Kunci : Bakar SELA
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif