SOLOPOS.COM - Capres dan Cawapres Prabowo-Hatta memakai baju putih. (JIBI/Antara/Fanny Octavianus)

Solopos.com, JAKARTA — Ucapan capres koalisi PDIP, Nasdem, PKB, Hanura, dan PKPI, Joko Widodo (Jokowi) soal baju putih Prabowo-Hatta, dibalas dengan kalimat pedas Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon.

Dalam Rakernas Partai Nasdem di Jakarta, Selasa (27/5/2014) lalu, Jokowi bicara soal bajunya yang bermotif kotak-kotak dan baju Jusuf Kalla (JK) yang putih. Dengan nada setengah bercanda, Jokowi menyebut pihaknya sebagai trendsetter baju kampanye.

Promosi Direktur BRI Tinjau Operasional Layanan Libur Lebaran, Ini Hasilnya

Tak tinggal diam, Fadli Zon membalas ucapan ini. Akun twitter @fadlizon, Rabu, langsung menanggapinya dengan menyebut Jokowi kurang informasi. “Rupanya @jokowi_do2 kurang informasi. Baju putih itu seragam @Gerindra Sejak 2008. Jd Sejak itu @Prabowo08 pakai baju putih. Siapa jiplak?” kicau @fadlizon.

Sebelumnya, dalam pembukaan Rakernas Partai Nasdem di Hotel Mercure, Jakarta Utara, Jokowi menyebut dia memilih baju kotak-kotak karena merasa ada yang meniru kemeja putihnya. Seperti diketahui, pasangan Prabowo-Hatta juga sering mengenakan baju putih menjelang Pilpres 2014.

“Jadi sebenarnya kita itu jadi trendsetter,” kata Jokowi. Bukan hanya itu, dalam forum tersebut Jokowi juga menyindir tawaran jabatan, termasuk menteri utama, di kubu lawan politiknya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya