SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA – Debat Pilpres 2019 diikuti capres no urut 01 Joko Widodo (Jokowi) dan capres no urut 02 Prabowo Subianto. Debat digelar di Hotel Shangri-La Jakarta, Sabtu (30/3/2019) malam.

Dalam debat, Prabowo mengatakan agar Jokowi mengecek kembali masukan-masukan yang diterima Jokowi terkait kondisi TNI. Prabowo menilai laporan yang diterima Jokowi soal TNI tidak sesuai kenyataan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Prabowo mengatakan di TNI ada budaya asal bapap senang alias ABS. “Iya Pak…baik Pak, ada budaya ABS di TNI,” ujar Prabowo.

Ekspedisi Mudik 2024

Menanggapi hal ini, Jokowi  menilai Prabowo tidak percaya dengan TNI. Tidak percaya dengan kekuatan dan pembangunan TNI.

“Saya lihat Pak Prabowo tidak percaya TNI. Saya yang sipil sangat percaya TNI., Satya percaya dengan kekuatan pertahanan TNI,” jawab Jokowi.

Tak tinggal diam, Prabowo membalas pernyataan Jokowi tersebut. Menurutnya, dia TNI lebih dari banyak anggota TNI lainnya.

“Bukannya saya tidak percaya TNI pak. Diplomasi kalau hanya senyam senyum menjadi nice guy ya begitu-begitu saja. Bukannya saya tidak percaya, saya lebih TNI dari banyak TNI. Saya tahu bagaimana kekuatan TNI sekarang. Saya tahu jarak-jarak peluru kendali, saya berpendapat kekuatan TNI kita lemah. Kalian kok tertawa, persoaalan keamanan Indonesia rapuk kok kalian tertawa,” tukas Prabowo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya