SOLOPOS.COM - Jumpa pers Foke yang ditayangkan Metro TV

Jumpa pers Foke yang ditayangkan Metro TV

JAKARTA—Fauzi Bowo (Foke), Kamis (20/9/2012), di Jakarta, menggelar jumpa pers.  Mengenakan baju putih tanpa kopiah, Foke memberikan   apresiasi kepada masyarakat Jakarta yang telah menjaga  Pilgub Jakarta berlangsung damai.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Kami menunggu keputusan akhir dari KPU yang akan diumumkan dalam waktu tidak terlalu lama. Kami meminta semua masyarakat menjaga Pilkada tetap damai hingga ada keputusan akhir dari KPU,” ujar Foke dalam jumpa persnya.

Dalam kesempatan itu Foke mengatakan bersama Nachrowi Ramli (Nara), mereka  merupakan pendukung demokrasi. Foke mengatakan quick count (penghitungan cepat) merupakan hitung ilmiah yang pantut dihormati. “ Oleh karena itu hasil hitung cepat itu kami hormati dengan baik. Berbagai hasilnya menempatkan pasangan nomor 3 yakni pasangan Jokowi-Ahok juga kami hormati, sambil menunggu proses final dari KPU hingga sampai ada keputusan akhir,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu Foke juga memberi ucapan selamat kepada Jokowi-Ahok. “Kami memberi ucapan selamat dengan harapan amanah yang diberikan oleh warga Jakarta hendaknya dipertanggungjawabkan dengan baik.” Katanya.

Dalam kesempatan itu Foke juga mengapresiasi semua tim sukses dan simpatisannya. Lalu bagaimana dengan Jokowi?

Dalam sesi wawancara dengan Metro TV seusai Jokowi menggelar jumpa pers, Jokowi mengatakan sekitar pukul 15.00 WIB, dia telah menelepon Foke. “Pak Foke sudah mengucapkan selamat dan saya juga sudah minta maaf kalau ada ucapan, tindakan maupun saling sindir selama ini. Setelah pilkada ini, semua cair,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya