SOLOPOS.COM - Mobil RI 2 dijadikan objek berfoto oleh warga di Solo, Rabu (8/11/2017). (Nicolous Irawan/JIBI/Solopos)

Mobil yang diparkir tepat di sebelah selatan Grha Saba Buana ini terlihat banyak dikerubuti warga.

Solopos.com, SOLO – Mobil dinas Wakil Presiden Jusuf Kalla menjadi sasaran berfoto oleh sejumlah tamu undangan yang memadati depan Grha Saba Buana, Rabu (8/11/2017). JK menjadi saksi dalam akad nikah pernikahan anak kedua Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu, dengan Muhammad Bobby Afif Nasution, yang digelar Rabu pagi.

Promosi Simak! 5 Tips Cerdas Sambut Mudik dan Lebaran Tahun Ini

Salah seorang warga, Aida, mengatakan sengaja datang dari Kota Bandung untuk melihat langsung pernikahan putri Presiden. Aida mengaku datang dengan belasan teman-temannya yang semuanya ibu-ibu.

(Selengkapnya: Jokowi Mantu: Pernikahan Kahiyang Ayu & Bobby Nasution)

Ekspedisi Mudik 2024

“Mumpung ada mobilnya pak JK, kami foto-foto dulu. Kapan lagi kalau enggak pas momen seperti ini,” tuturnya, kepada Solopos.com.

Mobil RI 2 dijadikan objek berfoto oleh warga di kawasan Graha Saba Buana Solo, Rabu (8/11/2017). (Farida Trisnaningtyas/JIBI/Solopos)

Mobil RI 2 dijadikan objek berfoto oleh warga di kawasan Graha Saba Buana Solo, Rabu (8/11/2017). (Farida Trisnaningtyas/JIBI/Solopos)

Ia dan rekan-rekannya datang menggunakan kereta api dan sampai di Solo, Selasa (7/11/2017).

Tak hanya ke Solo, mereka pun berniat sekalian berwisata ke Kota Jogja setelah acara Jokowi ini rampung.

(Baca Juga: JOKOWI MANTU: Urutan Prosesi Pernikahan Kahiyang-Bobby)

Mobil yang diparkir tepat di sebelah selatan Grha Saba Buana ini terlihat banyak dikerubuti warga. Mereka banyak yang ingin swafoto berlatar mobil pelat Indonesia 2 dan berbendera Merah Putih tersebut.

Mobil RI 2 dijadikan objek berfoto oleh warga di kawasan Graha Saba Buana Solo, Rabu (8/11/2017). (Farida Trisnaningtyas/JIBI/Solopos)

Mobil RI 2 dijadikan objek berfoto oleh warga di kawasan Graha Saba Buana Solo, Rabu (8/11/2017). (Farida Trisnaningtyas/JIBI/Solopos)

Sedangkan Johnny, warga Jakarta sudah datang ke Solo sejak tiga hari yang lalu. Sebenarnya dia berasal dari Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang mengaku sebagai fans berat Jokowi.

“Saya udah fans sama Jokowi sejak ia jadi gubernur Jakarta. Saya lihat dia pintar dan cerdas serta patut jadi pemimpin. Saya sengaja datang langsung ke Solo ingin melihat bagaimana proses pernikahan Jawa itu seperti apa,” jelasnya.

(Baca Juga: Video Presiden Salami Ribuan Relawan, Paspampres Kewalahan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya