SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JOGJA — </strong>Agenda&nbsp;Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja ke Boyolali dan Sleman, DI Yogyakrta, Minggu (15/7/2018). Sehari sebelum kunker itu dilakukan, Sabtu (14/7/2018), <a href="http://news.solopos.com/read/20180714/496/927965/terduga-teroris-kaliurang-sandera-warga-dan-bacok-2-polisi">kawasan Jl Kaliurang (Jakal) KM 9 terjadi baku tembak</a> antara Densus 88 dengan terduga teroris. Tiga terduga teroris tewas di lokasi kejadian.</p><p>Rencananya Minggu pagi sekitar pukul 08.00 WIB, Presiden Jokowi akan mengunjungi Boyolali. Jalur bebas hambatan tol Solo-Kertosono (Soker) dari wilayah Colomadu-Boyolali-Sragen bakal diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Minggu (15/7/2018) pagi. Lokasi peresmian di gerbang tol Sawahan, Ngemplak, Boyolali.</p><p>Direktur Utama PT Jasamarga Solo Ngawi (JSN), David Wijayatno, menjelaskan ruas tol yang diresmikan Presiden Jokowi sepanjang 35 km mulai gerbang Tol Colomadu, Karanganyar, hingga gerbang tol Pungkruk, Sragen. Acara peresmian tol digelar di pintu gerbang Sawahan, Ngemplak, Boyalali, pukul 08.00 WIB.</p><p>"Sesuai rencana, Pak Jokowi bakal meresmikan Tol Soker di Sawahan Boyolali. Untuk kepentingan sterilisasi dan keamanan, mulai nanti malam [Jumat] tol ditutup untuk umum," ujar David kepada Solopos.com, Jumat (13/7/2018).</p><p>Selepas itu, direncakanan <a href="http://news.solopos.com/read/20180614/496/922416/agenda-presiden-jokowi-mudik-ke-solo-ada-bagi-sembako">Presiden Jokowi </a>akan mengunjungi Desa Gamplong, Sumberhayu, Moyudan, Sleman. Peristiwa baku tembak antara Densus 88 dengan terduga teroris, di&nbsp;Ngaglik, Sleman, DIY, Sabtu pukul 17.00 WIB, tidak akan mengubah agenda Presiden Jokowi.</p><p>Kabid Humas Polda DIY,&nbsp;<span>AKBP Yulianto&nbsp;</span> mengatakan Minggu Presiden Jokowi akan bertandang ke DIY. Dengan adanya peristiwa <a href="http://news.solopos.com/read/20180714/496/927955/kronologi-baku-tembak-di-jl-kaliurang-3-terduga-teroris-tewas">baku tembak</a>, pihaknya memastikan bahwa tidak akan mengganggu jalannya kunjungan presiden ke Jogjakarta yang rencana berlangsung di Desa Gamplong, Sumberahayu, Moyudan, Sleman. "Besok Agenda Presiden Aman," kata Yulianto.&nbsp;</p><p>Ia juga menjelaskan, untuk kegiatan obor Asean Games yang menuju di hari yang sama dipastikan aman dan tidak ada perubahan agenda. "Asean Games insyallah aman tidak ada perubahan," kata Yulianto.</p>

Promosi BRI Meraih Dua Awards Mobile Banking dan Chatbot Terbaik dalam BSEM MRI 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya