Solopos.com, SOLO Presiden Jokowi melakukan kunjungan bersama sejumlah menteri ke Pura Mangkunegaran, Solo, Minggu (16/10/2022).

PromosiMabes Polri Mengusut Mafia Bola, Serius atau Obor Blarak

Presiden disambut Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo Mangkunagoro X (KGPAA MN X) dan berjalan melihat bangunan utama Pura Mangkunegaran untuk melihat Pamedan Pura Mangkunegaran.

Turut mendampingi Presiden Jokowi, di antaranya Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno serta Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Wali Kota Solo menjelaskan kehadiran Presiden dan sejumlah menteri untuk membahas revitalisasi Pura Mangkunegaran. Pemkot Solo dan pemerintah pusat berkomitmen merawat Pura Mangkunegaran.

 

Mobil yang membawa Presiden Jokowi tiba di Pura Mangkunegaran, Solo, Minggu (16/10/2022). (Solopos/Wahyu Prakoso)

 

Presiden Jokowi bersama KGPAA Mangkunagoro X (ketiga dari kiri) dan rombongan berbincang di halaman Pura Mangkunegaran, Solo, Minggu (16/10/2022). (Solopos/Wahyu Prakoso)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi