SOLOPOS.COM - Presiden Joko Widodo (Antara)

Solopos.com, SOLO -- Presiden Jokowi memutuskan untuk gratiskan untuk pelanggan daya listrik 450 VA selama tiga bulan ke depan. Keputusan tersebut imbas dari mewabahnya di Tanah Air.

Menanggapi keputusan Jokowi gratiskan listrik berdaya 450 VA, Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini mengaku akan memberikan dukungan penuh kepada pemerintah.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kebijakan PDAM Solo Terkait Pandemi Corona: Bebas Denda Untuk Pembayaran April

Zulkifli Zaini menceritakan sebelum keputusan tersebut diambil Presiden Jokowi, pemerintah telah mendiskusikannya terlebih dahulu dengan PLN.

"Kebijakan ini sudah dibicarakan dan dikoordinasikan dengan PLN. Kami sangat mendukung dan siap melaksanakan kebijakan pemerintah yang disampaikan oleh Presiden RI Bapak Joko Widodo," terang Zulkifli sebagaimana diinformasikan akun Instagram @pln.jatengdiy.

Wonogiri Siapkan Rp52 Miliar Untuk 47.000 Warga Miskin Terdampak Corona

Ia berharap dengan kebijakan tersebut mampu membantu masyarakat di tengah wabah corona. Program pembebasan tagihan dan keringanan pembayaran tersebut dimaksudkan untuk melindungi masyarakat terdampak wabah corona.

Warga Sragen PDP Corona Meninggal di Solo Punya Riwayat Diabetes dan Sakit Jantung

"Saat ini masyarakat diimbau untuk tetap di rumah. Berkegiatan di rumah. Tujuannya untuk mencegah penularan yang makin luas. Pembebasan dan diskon tarif listrik ini diharapkan dapat mendukung hal tersebut. Jadi masyarakat, khususnya yang tidak mampu tidak harus khawatir dalam menggunakan listrik selama musim yang sulit ini," pungkasnya.

Bukan Cuma PNS, Ridwan Kamil Ajak Orang Kaya Bantu Lawan Corona

Diskon 50 Persen

Sebelumnya, Presiden Jokowi juga akan memberikan diskon sebesar 50 persen kepada pelanggan listrik berdaya 900 VA. Kebijakan tersebut untuk memberikan kelonggaran masyarakat akibat wabah corona yang berdampak pada ekonomi Tanah Air.

Mengisolasi Diri di Jerman karena Virus Corona, Ini Sederet Kontroversi Raja Thailand

"Tarif listrik, perlu saya sampaikan untuk pelanggan listrik 450 VA yang jumlahnya 24 juta pelanggan akan digratiskan selama 3 bulan ke depan. Mulai April, Mei, Juni 2020. Sedangkan 900 VA yang jumlahnya tujuh juta pelanggan akan di diskon 50 persen. Artinya bayar separuh saja untuk bulan April, Mei, dan Juni," terang Jokowi saat konferensi pers seperti ditayangkan TV One, Selasa (31/3/2020).

Sebelum Lockdown Wilayah, Pemerintah Diminta Cairkan BLT Pekan Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya