SOLOPOS.COM - Foto Ilustrasi Bank BTN JIBI/Bisnis Indonesia/Dwi Prasetya

Foto Ilustrasi Bank BTN
JIBI/Bisnis Indonesia/Dwi Prasetya

JOGJA – Jumlah orang kaya di Daerah Istimewa Yogyakarta terus bertambah. Kondisi itu berimbas pada gaya hidup sebagian warga Jogja yang memiliki pendapatan jauh di atas rata-rata.

Promosi Kisah Agen Mitra UMi di Karawang: Penghasilan Bertambah dan Bantu Ekonomi Warga

Pasar kelas atas tersebut pun menjadi incaran tersendiri bagi perbankan, salah satunya yakni PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, yang menghadirkan layanan khusus bagi nasabah dengan dana di atas Rp1 miliar melalui BNI Emerald.

Sejumlah keuntungan yang ditawarkan bagi nasabah Emerald tersebut pun menjadi daya tarik tersendiri bagi segmen menengah ke atas. BNI Emerald ini menghadirkan berbagai layanan kelas atas untuk para nasabahnya. Mulai dari staf khusus, layanan khusus hingga pada saat hari raya atau ulang tahun mereka akan mendapatkan bingkisan khusus.

“Bahkan sampai mengatur medical check up ke luar negeri hingga pelayanan dengan helikopter di Jakarta,” kata Pimpinan BNI Cabang Trikora Ahmad Fikri, akhir pekan lalu.

Layanan tersebut pun ternyata cukup laku di DIY. Bahkan Fikri menyatakan terjadi pertumbuhan signifikan nasabah BNI Emerald sejak 2012. “Pada 2012 lalu, pertumbuhan nasabah prioritas BNI Emerald mampu mencapai 118 persen sedangkan dari sisi nominal tumbuh sebesar 116 persen,” ujarnya.

Dari sisi dana pada akhir 2011 lalu, jumlah dana untuk BNI Emerald mencapai Rp410 miliar sedangkan di akhir 2012 lalu total dana BNI Emerald mampu mencapai Rp486 miliar.

Adapun hingga April 2013 ini terjadi peningkatan jumlah rekening sebesar 18% dari akhir 2012 lalu. Dimana saat ini jumlah rekening telah mencapai 277 rekening.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya