SOLOPOS.COM - Rajat Tokas dan Paridhi Sharma di Jodha Akbar (Bollywoodlife.com)

Jodha Akbar ANTV episode 560 malam ini berkisah tentang Jodha yang kembali ke istana.  

Solopos.com, SOLO — Serial Jodha Akbar ANTV, Rabu (26/8/2015) malam, berkisah soal Murad mengatakan kepada Nisar keinginannya untuk mengudeta pemerintahan Jalal. Nisar pun memuji Murad kalau dia pasti akan lebih baik ketimbang Jalal. Nisar pun berjanji tak akan membunuh Jalal sesuai kesepakatan yang dibuat sebelumnya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Rahim bingung lantaran Jodha tak kunjung datang. Ia hanya bisa mondar-mandir di tendanya. Saat melihat Jodha datang dengan banyak bercak darah, Moti khawatir. Jodha mengatakan kalau dirinya telah membunuh orang Inggris. Rahim menyarankan segera meninggalkan tempat itu sebelum Nisar mengetahuinya.

Beberapa saat kemudian, Nisar mengetahui orang Inggris sudah tewas terbunuh. Ia langsung teringat Jodha yang terakhir bertemu dengannya. Ia pun menyuruh orang-orangnya untuk mencari Jodha di tenda tapi Jodha dan rombongannya sudah pergi.

Jodha dan para prajuritnya berlari ke hutan. Jodha bersembunyi di balik pepohonan. Tiba-tiba Moti mengerang kesakitan. Kaki Moti tertusuk duri. Jodha meminta Rahim untuk mencari tempat persembunyian yang aman sampai Moti membaik.

Di istana, Hamida cemas dengan keadaan Jodha. beberapa saat kemudian, berita Jodha sudah datang ke istana membuat dirinya senang. Jodha langsung memeluk ibu mertuanya.

Salima mengabarkan berita buruk kepada Jodha. Kiriman rempah-rempah untuk Turki mengalami kesalahan. Salima mengatakan jika pengiriman rempah-rempah seharusnya dikirim hari ini, tapi ia melihat di surat perjanjian pengirimannya tertera pekan depan. Jodha di Jodha Akbar ANTV pun terkejut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya