SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, WONOGIRI</strong> — Berawal dari keprihatinan seringnya terjadi kecelakaan dan banyaknya nyawa yang melayang akibat kecelakaan itu, berbagai kelompok masyarakat secara sukarela membuat puluhan papan peringatan dan imbauan jaga keselamatan di <a title="Kecelakaan Wonogiri: Duarr! 2 Nyawa Seketika Melayang di JLS" href="http://soloraya.solopos.com/read/20180623/495/923894/kecelakaan-wonogiri-duarr-2-nyawa-seketika-melayang-di-jls">Jalur Lintas Selatan</a> (JLS) wilayah Pracimantoro, Wonogiri, Kamis (28/6/2018).</p><p>Salah satu admin komunitas media sosial Kabar Warga Pracimantoro, Dea Lisna, saat dihubungi Solopos.com, Jumat (29/6/2018), pemasangan papan imbauan berawal dari usulan di media sosial yang lantas diwujudkan mengingat kondisi jalan JLS sangat rawan kecelakaan.</p><p>&ldquo;Ada beberapa komunitas yang turut serta seperti Kabar Warga Pracimantoro [KWP], lalu Info Cegatan Wonogiri [ICW], sukarelawan Paramuda, dan Karang Taruna Pule. Kami memasang di perempatan Pule hingga Pelem, Sambiroto,&rdquo; ujarnya.</p><p>Ia menambahkan biaya untuk membuat papan imbauan dari swadaya anggota dan sponsor dari masyarakat. Ia berharap imbauan yang dipasang dapat berguna mengurangi angka kecelakaan dan tidak ada lagi <a title="11 Orang Meninggal di JLS Wonogiri" href="http://soloraya.solopos.com/read/20180623/495/923898/11-orang-meninggal-di-jls-wonogiri">kecelakaan</a>.</p><p>Leader ICW Korwil Selatan, Tri Hartanti, yang akrab dipanggil Tutut, mewakili Ketua ICW, Elang Dwiyanto, mengatakan total 70 lembar MMT dengan tulisan imbauan jaga keselamatan dipasang sepanjang perempatan Sambiroto hingga perempatan Pule. Menurutnya, imbauan dipasang di pinggir JLS untuk mengingatkan pengendara supaya berhati-hati.</p><p>Ia berharap pemerintah segera memperhatikan kondisi JLS yang rawan kecelakaan. Kasatlantas Polres Wonogiri, AKP Dwi Erna Rustanti, saat dihubungi <em>Solopos.com</em>, Jumat, mengapresiasi tindakan positif masyarakat Pracimantoro. Ia mengaku telah melakukan survei di lokasi JLS yang <a title="Renggut Banyak Nyawa, JLS Wonogiri Segera Dikaji" href="http://soloraya.solopos.com/read/20180624/495/924006/renggut-banyak-nyawa-jls-wonogiri-segera-dikaji">rawan kecelakaan.</a></p><p>Ia segera menyurati seluruh stakeholders agar secepatnya melakukan upaya penanganan sehingga JLS tidak lagi menjadi jalur maut.</p><p>&nbsp;</p>

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya