SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta--Wakil Presiden Jusuf Kalla angkat bicara seputar sengketa di perairan Ambalat. Bagi JK, diplomasi harus dinomorsatukan.

“Kita berunding dulu, baru unjuk kekuatan. Karena memang peralatan TNI kita tingkatkan untuk itu,” kata JK.

Promosi Aset Kelolaan Wealth Management BRI Tumbuh 21% pada Kuartal I 2024

Hal ini disampaikan JK saat membuka Rapat Kerja Nasional I KNPI di Swiss Bell Hotel, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (5/6).

Oleh karena itu, kata JK, pengadaan alat-alat harus segera dibenahi dan ditingkatkan. Karena alat utama sistem senjata (alutsista) diberadakan bukan hanya buat parade.

“Alat TNI bukan hanya parade. Tetapi harus siap untuk itu,” ujarnya.

Dikatakan dia, ada 3 wilayah di Indonesia yang berbatasan langsung dengan negara lain seperti NTT, Papua dan Kalimantan.

JK berjanji akan membenahi fasilitas dan batas-batas wilayah. “Insya Allah kita akan perbaiki dinding-dinding perbatasan agar perbatasan kita betul-betul terjaga,” kata JK.

dtc/fid

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya