SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Bangkok— Media di Thailand melaporkan, seorang jenderal pembelot yang bekerja untuk ‘Kaos Merah’ akhirnya meninggal setelah menderita luka akibat luka tembak oleh penembak jitu.

Laporan Saluran Televisi 9 menyebutkan, koran Thai Rath dan media lainnya mengatakan Mayor Jenderal Khattiya Sawasdiphol tewas Senin (17/5) waktu setempat.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Khattiya adalah ahli strategi Koas Merah. Dia ditembak di bagian kepala pada Rabu pekan lalu.

Serbuan pasukan milter terhadap kelompok antipemerintah dipicu kian meluasnya demonstrasi di jalan-jalan yang melibatkan demonstran dengan tentara di pusat kota Bangkok. Akibat bentrokan tersebut, sedikitnya 36 warga sipil tewas.

Demonstrasi digalang ‘Kaos Merah’ sejak pertengahan Maret lalu yang menuntut mundurnya Perdana Menteri Abhisit Vejjajiva, pembubaran Parlemen, dan diselenggarakannya pemilihan umum baru.

tempointeraktif/rif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya