SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jelang US Open 2015 sejumlah petenis top dunia justru didera cedera. Hal inilah yang membuat penyelenggara khawatir soal kehadiran mereka.

Solopos.com, GSTAAD—Jelang pelaksanaan Grand Slam US Open 2015, sejumlah petenis top dunia justru dilanda cedera. Kondisi ini menimbulkan kekhawatiran tentang kehadiran mereka dalam turnamen grand slam terakhir musim ini yang akan bergulir mulai 31 Agustus mendatang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Juara French Open 2015, Stanislas Wawrinka, membatalkan keikutsertaan di ajang Swiss Open, di Gstaad. Padahal petenis nomor empat dunia ini berstatus sebagai unggulan teratas. Wawrinka mundur lantaran mengalami  cedera bahu. Ini merupakan kali kedua petenis berusia 30 tahun itu absen di Swiss.

Dilansir Tennisworldusa.org, Kamis (24/7), sebenarnya, cedera ini cukup mengganggu petenis asal Swiss tersebut sejak turun di Grand Slam Wimbledon 2015. Tak seperti di Roland Garros yang membikin Wawrinka resmi meraih gelar grand slam kedua setelah Australian Open 2014, rekan senegara Roger Federer itu terhenti di perempat final Wimbledon. Wawrinka kalah di tangan Richard Gasquet.

Sebelum US Open, dua ajang master ATP 1000 ada di depan mata. Pertama adalah Canada Open 2015 yang digelar mulai 10 Agustus. Kedua, yakni Cincinnati Masters yang bergulir 16 Agustus. Wawrinka pun diburu waktu supaya fit saat tiba di New York.

Sementara itu, petenis nomor delapan dunia, Milos Raonic, sedang berharap cemas untuk bisa kembali ke lapangan tenis. Raonic harus merelakan diri tak tampil di French Open lalu karena harus menjalani operasi kaki kanan.

Ia sempat turun di Wimbledon, tapi kalah di babak ketiga dari petenis muda Australia, Nick Kyrgios. Hasil buruk itu menandakan kondisi kaki pascaoperasi belum benar-benar membaik. Petenis terbaik Kanada ini berencana comeback di Canada Open atau lebih dikenal Roger Cup sebagai lahan uji coba fisik selepas cedera. Ia berharap bisa memetik hasil bagus sehingga mampu bersaing di US Open.

“Anda tak akan pernah tahu bagaimana reaksi atas sakit ini. Mungkin ini menjadi bagian yang paling membikin frustrasi. Setiap hari saya bertanya kepada diri sendiri ini akan mengganggu saya atau tidak,” kata Raonic, dilansir Cbc. Cedera Siku, Serena Batal Tampil di Swedia.

Petenis nomor satu dunia, Serena Williams, juga butuh waktu sejenak untuk menjauhkan diri dari lapangan tenis. Petenis yang baru saja menjuarai Grand Slam Wimbledon 2015 itu mengalami cedera siku.

Cedera ini didapat saat ratu tenis asal Amerika Serikat tersebut menjalani latihan di Bastad demi bermain di Swedia Open. Meskipun demikian, petenis berusia 33 tahun itu memastikan cedera itu tak akan mengganggu persiapan jelang Grand Slam US Open 2015 yang digelar September mendatang. (Farida Trisnaningtyas/JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya