SOLOPOS.COM - Arjen Robben. Ist/skysport.com

Solopos.com, MUENCHEN — Leg pertama perempatfinal Liga Champions 2013-2014 akan dimulai 2 April mendatang. Salah satu laga akan mempertemukan Manchester United (MU) dengan juara bertahan Bayern Muenchen.

MU lebih dulu menjamu Muenchen di Old Trafford pada Rabu (2/4/2014) lusa. Delapan hari kemudian, giliran Muenchen yang akan menjamu MU di Alliaz Arena.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Bagi MU, Liga Champions adalah harapan terakhir untuk meraih trofi juara musim ini. MU saat ini masih berada di peringkat tujuh klasemen sementara Liga Premier. Jelang laga melawan Muenchen, MU menuai hasil bagus saat mengalahkan Aston Villa dengan skor 4-1 akhir pekan lalu.

Pemain sayap Muenchen Arjen Robben tidak percaya MU akan menimbulkan ancaman bagi upaya klubnya untuk meraih trofi juara Liga Champions kedua berturut-turut. “Muenchen tidak takut MU sama sekali,” kata Robben kepada Sunday Mirror seperti dilansir Soccerway, Senin (31/3/2014).

“Lihat permainan kami saat melawan Schalke. Kami bermain dengan tempo tinggi, kami unggul 4-0 dalam waktu 30 menit. Itu merupakan Muenchen dari Guardiola,” ungkap dia yang juga dilansir Liputan6.com.

Seusai memastikan juara Bundesliga musim ini, Muenchen langsung mengalihkan fokusnya ke Liga Champions. “Mengalahkan setiap tim di Liga Champions adalah hal besar kami. Liga Champions adalah apa yang kita inginkan lagi, terutama setelah memenangkan itu di Wembley tahun lalu,” ucap Robben. (JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya