SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p>&nbsp;</p><p><strong>Solopos.com, JAKARTA</strong> — Nama bakal calon wakil presiden yang akan berpasangan dengan Ketua Umum Partai Gerindra <a href="http://news.solopos.com/read/20180717/496/928516/fahri-hamzah-jika-kayak-gini-prabowo-enggak-akan-menang-lawan-jokowi" target="_blank">Prabowo Subianto</a> telah mengerucut menjadi empat orang. Di antara empat nama itu, masih ada nama yang diajukan oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS), namun ada pula Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).</p><p>"Dari PAN tinggal Zulkifli Hasan, AHY [Agus Harimurti Yudhoyono] dari demokrat, satu dari PKS, dan akademisi ada Anies Rasyid Baswedan," kata Ketua DPP Gerindra Ahmad Riza Patria di Jakarta, Selasa (17/7/2018).</p><p>Riza menjelaskan Gerindra akan melakukan pembicaraan soal pasangan Prabowo dan mengumumkannya dalam waktu yang tidak lama. Hari ini, Rabu (17/7/2018), Prabowo direncanakan akan bertemu dengan Ketua Umum <a href="http://news.solopos.com/read/20180716/496/928300/demokrat-sebut-ahy-bukan-harga-mati-realistis" target="_blank">Partai Demokrat</a> Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di kediaman SBY Mega Kuningan, Jakarta.</p><p>Pertemuan tersebut diharap Riza membuka harapan agar partai berlambang mercy ini bisa mendukung Prabowo sebagai bakal calon presiden. Prabowo belakangan intens bertemu dengan petinggi partai. Yang terbaru, dia mengadakan pertemuan dengan Ketua DPP PDIP nonaktif <a href="http://news.solopos.com/read/20180713/496/927814/makin-serius-megawati-akan-tunjuk-puan-temui-ahy" target="_blank">Puan Maharani</a>.</p><p>"Meski kami oposisi, kami tetap bersinergi membicarakan negara demi kemajuan bangsa," tutup Riza.</p>

Promosi BI Rate Naik, BRI Tetap Optimistis Penyaluran Kredit Tumbuh Double Digit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya