SOLOPOS.COM - Timnas Inggris (Dok/JIBI/Solopos/Reuters)

Solopos.com, RIO DE JANEIRO — Wayne Rooney menilai tim nasional Inggris sudah menunjukkan banyak kemajuan. Dia pun memperingatkan agar Italia mewaspadai kekuatan The Three Lions.

Italia dan Inggris akan saling berhadapan di laga pertama Grup D, 14 Juni mendatang. Ini adalah pertemuan kompetitif pertama antara kedua tim setelah Piala Eropa 2012.

Promosi Isra Mikraj, Mukjizat Nabi yang Tak Dipercayai Kaum Empiris Sekuler

Di Piala Eropa dua tahun lalu, Inggris dan Italia bertemu di babak perempatfinal. Kala itu, Gli Azzurri keluar sebagai pemenang setelah menyingkirkan Inggris lewat adu penalti.

Ekspedisi Mudik 2024

Kedua tim kemudian kembali berhadapan di laga persahabatan di bulan Agustus 2012. Di laga itu, giliran Inggris yang menang dengan skor 2-1 atas Italia.

Jelang pertemuan di Piala Dunia, Rooney diliputi optimisme. Pemain depan ‘Tiga Singa’ itu menilai timnya sudah jauh lebih baik dan memperingatkan Italia untuk waspada.

“Saya pikir kami sudah berada di depan Italia dalam dua tahun terakhir. Skuat yang kami miliki dipenuhi pemain muda dengan banyak energi dan semangat. Akan menarik untuk melihat bagaimana kami sudah mengalami kemajuan,” ujar Rooney di Football Italia seperti dikutip detiksport.

“Masa depannya cerah dengan banyak kemampuan dan menyenangkan jadi bagian dari skuat. Saya merasa saya masih punya peran besar untuk dimainkan. Saya pikir kami semua bisa benar-benar bersemangat,” lanjut pemain Manchester United itu.

“Italia harus memperhitungkan tim kami. Mereka punya beberapa pemain hebat, tapi begitu juga kami dan mereka sebaiknya khawatir soal timnya sendiri,” katanya. JIBI/Solopos

Ini dia timnas Inggris yang siap berlaga di Piala Dunia 2014. JIBI/Reuters/Wolfgang Rattay

Ini dia timnas Inggris yang siap berlaga di Piala Dunia 2014. JIBI/Reuters/Wolfgang Rattay

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya