SOLOPOS.COM - Salah satu gong terpasang di sekitar Diamond Restaurant, Jl. Slamet Riyadi, Solo, Minggu (31/12/2017) sore. (Irawan Sapto Adhi/JIBI/Solopos)

Lalu lintas di Jl. Slamet Riyadi Solo ramai lancar menjelang car free night (CFN) Tahun Baru.

Solopos.com, SOLO — Arus lalu lintas di sejumlah ruas jalan Kota Solo ramai lancar menjelang malam pergantian tahun, Minggu (31/12/2017) sore. Hanya ada beberapa lokasi Jl. Slamet Riyadi yang sempat tersendat karena ada kesibukan mendirikan panggung untuk acara perayaan malam Tahun Baru.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Reporter Solopos, Ika Yuniati, melaporkan Jl. Slamet Riyadi dari Purwosari sampai Bundaran Gladak ramai lancar. “Hanya di dekat Solo Grand Mall [SGM] dan Sriwedari yang agak macet karena ada kesibukan mempersiapkan panggung. Beberapa gong juga sudah terpasang di pinggir jalan. Orang jualan di area Sriwedari sudah lumayan banyak,” jelas Ika, Minggu sore.

CFN pergantian tahun di Jl. Slamet Riyadi akan diramaikan sejumlah acara, salah satunya pemukulan 75 gong di sepanjang jalan tersebut untuk menandai detik-detik pergantian tahun. Pemkot Solo melarang warga menyalakan petasan dan kembang api selama digelar CFN.

Sementara itu, reporter Solopos, Irawan Sapto Adhi, memantau sempat terjadi pengalihan arus lalu lintas di perempatan Faroka, Kerten, Laweyan, Minggu pukul 17.46 WIB. Pengalihan arus dikarenakan Jl. Slamet Riyadi ruas Hotel Alila-Purwosari padat kendaraan.

Kendaraan dari arah barat dialihkan ke Jl. Prof. Soeharso atau tidak boleh lurus melewati Jl. Slamet Riyadi agar tidak menumpuk di perempatan Faroka. Jl. Slamet Riyadi rencananya ditutup total mulai pukul 21.00 WIB sampai selesai detik-detik pergantian tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya