SOLOPOS.COM - Pemain Arsenal Olivier Giroud (kiri) dan Mesut Ozil membawa The Gunners ke puncak klasemen liga Champions League setelah mengalahkan Napoli di Emirates stadium, London dini hari tadi. (JIBI/Reuters/Dylan Martinez)

Solopos.com, DORTMUND – Playmaker Arsenal, Mesut Ozil, menilai kekuatan Borussia Dortmund musim ini lebih baik dibandingkan tahun lalu. Ozil pun merasa bahwa Dortmund layak dianggap sebagai salah satu favorit juara Liga Champions.

Ozil bersama rekan-rekannya di Arsenal akan melawat ke Signal Iduna Park, markas Dortmund, Kamis (7/11/2013) dini hari WIB. Keduanya akan kembali menjalani duel penyisihan Grup F Liga Champions.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pada pertemuan pertama, di depan pendukungnya, Emirates Stadium, dua pekan lalu, The Gunners, julukan Arsenal, takluk dengan skor 1-2 dari Dortmund. Kekalahan itu membuat persaingan Grup F kian sengit.

Ketiga tim, yakni Arsenal, Dortmund dan Napoli memiliki peluang sama besar lolos ke fase 16 besar. Ketiganya saat ini sama-sama mengantongi nilai enam, hasil dari dua kali menang dan sekali kalah.

Kekalahan Dortmund tak hanya membuat persaingan kian ketat. Namun, hal ini juga membuat Ozil merasa bahwa skuat besutan Jurgen Klopp memiliki kualitas untuk memenangi turnamen elite Eropa itu di musim 2013-2014.

Ketika ditanya Bild, apakah Dortmund bisa lebih baik lagi dibanding saat takluk 1-2 dari Bayern Munich di final Liga Champions musim lalu, Mei kemarin, Ozil pun tanpa sungkan memberikan jawaban. “Tentu, kenapa tidak? Tim yang menang di London, jelas merupakan salah satu favorit. Dortmund telah menjadi tim yang kuat di musim lalu dan kesan sayam mereka lebih baik dari sebelumnya,” ujar Ozil dilansir Soccerway, Selasa (5/11/2013).

Di kancah Liga Premier Inggris, Arsenal saat ini bertengger di posisi puncak klasemen dengan nilai 25 poin, menyusul kemenangan atas Liverpool 2-0 di Emirates Stadium, Minggu (3/11/2013) dini hari WIB.

Ozil berharap posisi puncak ini tak hanya bertahan sementara. Ia ingin timnya melanjutkan tren positifnya di kancah domestik. Pemain internasional Jerman ini pun optimistis Arsenal mampu menyudahi paceklik gelar selama delapan tahun dan meraih juara Liga Premier musim ini.

“Kenapa tidak, siapa pun setelah 10 pertandingan, punya keunggulan lima poin, memiliki potensi untuk tetap di puncak hingga akhir musim,” beber Ozil.

“Sejujurnya, di Arsenal segalanya adalah menyenangkan. Pelatih, para pemain dan kehidupan di London, saya benar-benar merasa nyaman.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya