SOLOPOS.COM - ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Sampoernatelcom)

 

Harianjogja.com, JAKARTA — Masih ingat Ceria? Nama layanan seluler milik Sampoerna Telekomunikasi Indonesia ini memang tidak sepopuler Telkomsel, XL Axiata, atau bahkan Smartfren yang sama-sama mengusung teknologi CDMA. Meski demikian, layanan ini tetap eksis dan berencana untuk ekspansi 4G LTE.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Ceria lagi mau coba LTE 5 MHz di 450 MHz. Mereka siap, katanya,” ungkap Muhammad Budi Setiawan, Dirjen Sumber Daya Perangkat Pos Informatika Kementerian Kominfo saat ditemui detikINET di Hotel Sari Pan Pacific, Jakarta, Selasa (23/9/2014).

Ekspedisi Mudik 2024

Seperti diketahui, Ceria merupakan produk seluler milik Sampoerna yang hadir sejak 2006 silam. Tak seperti operator lainnya, Sampoerna beroperasi sendirian di frekuensi 450 MHz dengan mengandalkan teknologi CDMA 200 1x.

Dengan spektrum frekuensi yang lebih rendah, Ceria bisa memberikan jangkauan CDMA yang lebih luas, khususnya di daerah rural area yang banyak ditempati oleh perkebunan milik Sampoerna Strategic Group. Dengan teknologi netral, teknologi CDMA milik Sampoerna bisa naik kelas jadi 4G LTE meskipun hanya punya 7,5 MHz.

“Di Hong Kong teknologinya sudah ada yang pakai buat LTE frekuensi kecil. Selain mau coba LTE di 450 MHz, mereka juga mau coba agregasi menggunakan frekuensi unlicense seperti di 2,4 GHz dan 5,8 GHz. Jadi yang kecil-kecil ini pengennya agregat dengan unlicensed yang kosong,” pungkas Dirjen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya