SOLOPOS.COM - Pencanangan Gerakan Bangga Minum Jamu, Jumat (9/1/2015). (JIBI/Solopos/Antara/Sigid Kurniawan)

Jamu tradisional kian dipopulerkan. Produsen jamu di Nguter sulit mendapatkan modal untuk kulak bahan baku.

Solopos.com, SUKOHARJO – Produsen jamu Kecamatan Nguter, Sukoharjo, kesulitan mendapatkan modal untuk kulak bahan jamu. Hal ini dipengaruhi bahan baku produksi jamu yang dipasok dari wilayah Wonogiri dan Pacitan, Jatim hanya bersifat musiman.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Seorang pengrajin jamu di Kecamatan Nguter, Agus, mengatakan bahan baku jamu seperti jahe, kunyit dipasok dari luar wilayah Sukoharjo seperti Wonogiri dan Pacitan, Jatim. Bahan baku itu mudah didapat hanya saat musim panen.

Artinya, para pengrajin jamu harus merogoh kocek hingga puluhan juta rupiah untuk membeli bahan baku jamu.

“Biasanya saya membeli bahan baku untuk satu tahun saat musim panen. Sebagian bahan baku diramu menjadi jamu, sebagian lainnya disimpan di gudang,” katanya saat ditemui , Jumat (29/5/2015).

Menurut dia, jamu yang diproduksi setiap pengrajin jamu berbeda-beda namun bahan baku dan khasiatnya sama. Produk jamunya pun ada yang dalam bentuk setengah jadi, ada pula yang sudah menjadi jamu.

Ditemui terpisah, Camat Nguter, Setyo Aji Nugroho, mengungkapkan para pengrajin jamu di Nguter telah berkomitmen meramu bahan baku menjadi produk jamu tanpa menggunakan bahan kimia obat (BKO).

Dia mencontohkan kasus yang melanda pengrajin jamu tradisional di Cilacap pada 2013. Kala itu, Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Semarang menggerebek pabrik jamu yang diduga menggunakan BKO.

“Kalau sudah ada kasus seperti itu akan memengaruhi order produk jamu. Nah, jangan sampai kasus serupa terjadi di Nguter. Karena itu perlu ada komitmen para pengrajin jamu,” papar dia.

Selama ini, Kecamatan Nguter dikenal sebagai sentra produksi jamu di Indonesia. Di wilayah itu terdapat puluhan pengrajin jamu tradisional baik berskala kecil, menengah hingga besar. Sentra produksi jamu dipusatkan di Kampung Jamu yang terletak tepat di seberang Pasar Jamu Nguter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya