SOLOPOS.COM - JIBI/Harian Jogja/Reuters Ilustrasi

JIBI/Harian Jogja/Reuters
Ilustrasi

Harian Jogja.com, SLEMAN – Tiga penjambret berinisial SP, 25 warga Demangan, Caturtunggal Depok Sleman, BG, 34 dan WM, 26, warga Gondokusuman, Kota Jogja ditangkap jajaran Polsek Ngemplak, Sabtu (13/7/2013) malam.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Saat ditangkap penjambret sempat berduel anggota Brimob Polda DIY yang sehari-hari bertugas di Mako Brimob Gondowulung, Bripka Supriyanto yang kebetulan melintas di lokasi penjambretan.

Ekspedisi Mudik 2024

Informasi yang dihimpun Harian Jogja menyebutkan, ketiga pelaku menjambret tas milik Ratna Dewi Herawati, 23, saat melintas di Pasar Saren, Wedomartani Ngemplak Sleman Sabtu (13/7) malam.

Para pelaku sebenarnya sudah berhasil merampas tas korban berisi Ponsel Blackberry, dompet berisi uang Rp1,2 juta, namun korban yang saat itu bersama dengan rekannya terus mengejar sembari berteriak minta tolong.

Saat kejar-kejaran itulah Bripka Supriyanto yang baru pulang dari berlatih boxing melintas di sekitar TKP. Ia kemudian ikut mengejar ketiga pelaku dengan menabrakkan motornya untuk melumpuhkan tersangka.

Alih-alih menyerah, saat pelaku terjatuh dari motornya, tersangka SP justru melawan. SP mengeluarkan double stick untuk melawan Bripka Supriyanto. Sempat terjadi duel beberapa menit antar keduanya akhirnya SP berhasil dilumpuhkan.

Sementara dua tersangka lainnya diamankan massa di sekitar lokasi. Beruntung anggota Polsek Ngemplak segera datang ke lokasi sehingga tidak sempat dihakimi massa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya