SOLOPOS.COM - TETAP BEROPERASI -- KA uap Jaladara akan tetap beroperasi saat SBC berlangsung. KA ini selalu menarik minat masyarakat, seperti saat diresmikan beberapa waktu lalu (foto). (JIBI/SOLOPOS/dok)

Solo (Solopos.com) – Kereta Api (KA) Wisata Jaladara dipastikan tetap beroperasi di Jl Slamet Riyadi Solo, Sabtu (25/6/2011) malam. Sehingga delapan panggung penonton Solo Batik Carnival (SBC) 2011 dipindahkan semua di bagian utara jalan tersebut.

TETAP BEROPERASI -- KA uap Jaladara akan tetap beroperasi saat SBC berlangsung. KA ini selalu menarik minat masyarakat, seperti saat diresmikan beberapa waktu lalu (foto). (JIBI/SOLOPOS/dok)

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Solo, Purnomo Subagyo menyebutkan delapan panggung untuk penonton VIP berlokasi di titik pemberangkatan Purwosari, di depan Restoran Diamond, di depan Loji Gandrung, di depan Stadion R Maladi (Sriwedari), di depan Wuryaningratan, di Ngapeman, di depan Gedung Batari dan di Pasarpon.

Semula delapan panggung tersebut akan dipasang berhadap-hadapan namun dibatalkan karena rel kereta api (KA) akan digunakan Kereta Api Uap Jaladara yang dijadwalkan beroperasi pada Sabtu malam ini.

”Selain itu karena apabila dibuat berhadap-hadapan, ternyata justru mempersempit jalan yang akan dilalui peserta, sehingga kami memutuskan semua panggung ditempatkan di bagian utara jalan,” terang Purnomo saat jumpa wartawan di Loji Gandrung, Jumat (24/6/2011).

Purnomo menambahkan untuk mendukung pencahayaan, pihaknya juga telah menyiapkan semacam lampu sorot untuk dipasang beberapa titik jalur yang akan dilalui peserta. ”Kami siapkan setidaknya empat lampu untuk dipasang di beberapa titik, misalnya di SMP Bintang Laut dan Patung Slamet Riyadi guna membantu memperkuat pencahayaannya,” terang Purnomo.

sry

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya