SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Ilustrasi. dokJIBI/SOLOPOS/Bisnis Indonesia

JAKARTA–Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggunakan jasa pawang hujan untuk mendukung kelancaran acara Jakarta Night Festival di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin hingga Medan Merdeka Barat malam ini, Senin (31/12).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Pemprov memang menyediakan pawang hujan karena sekarang sedang musim hujan. Ini kan niat baik dari Pemprov DKI Jakarta untuk masyarakat, jadi semoga cuaca cerah ya,” kata Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta, Arie Budiman.

Arie berharap malam ini cuaca Jakarta cerah supaya masyarakat bisa menikmati aneka pagelaran dalam perayaan menyambut Tahun Baru 2013.

“Mengajak masyarakat Jakarta juga untuk berdoa supaya langit Jakarta cerah, doa banyak orang mudah-mudahan dikabulkan ya,” kata Arie.

Dia mengatakan Jakarta Night Festival memberi kesempatan kepada warga Jakarta untuk merayakan malam tahun baru tanpa polusi. “Kalau cuaca cerah tentu akan sangat menyenangkan,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya