SOLOPOS.COM - Piala Dunia 2022 Qatar

Solopos.com, SOLO—Jadwal Piala Dunia 2022 pada malam dan dini hari nanti akan memainkan empat pertandingan penentuan dari Grup E dan F, dua laga di antaranya mempertemukan Kroasia vs Belgia dan Jepang vs Spanyol.

Karena ini merupakan laga ketiga atau penentuan, dua pertandingan di satu grup dimainkan dalam waktu bersamaan, yaitu pukul 22.00 WIB (Grup F) dan pukul 02.00 WIB (Grup E).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dari Grup F, Kroasia akan menghadapi Belgia di Ahmad bin Ali Stadium Ar-Rayyan sedangkan Kanada melawan Maroko di Al Thumama Stadium Doha, Kamis (1/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Baca Juga: Skema 16 Besar Piala Dunia 2022: Prancis vs Polandia, Argentina vs Australia

Di grup ini hanya Kanada yang sudah dipastikan gagal lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 setelah menelan dua kekalahan masing-masing 0-1 dari Belgia dan 1-4 dari Kroasia.

Kroasia memimpin Grup F dengan poin 4 diikuti Maroko juga dengan poin 4. Posisi ketiga ditempati oleh Belgia dengan poin 3 dan Kanada belum mendapatkan nilai.

Partai kedua digelar pada Jumat (2/12) pukul 02.00 WIB, mempertandingkan laga pamungkas Grup E. Kosta Rika akan menghadapi Jerman di Al Bayt Stadium Al Khor sedangkan Jepang menantang Spanyol di Khalifa International Stadium Ar-Rayyan.

Baca Juga: Ini Daftar Tim Gagal Lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2022

Seluruh tim di grup ini masih memiliki kesempatan lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022. Spanyol saat ini memimpin Grup E dengan poin 4  hasil seri 1-1 melawan Jerman dan membantai Kosta Rika 7-0.

Jepang dan Kosta Rika di urutan kedua dan ketiga dengan poin 3. Sementara Jerman menghuni dasar klasemen dengan poin 1 setelah pada laga perdana dikejutkan Jepang 1-2.

 

Berikut jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini:

Kamis (1/12/2022)

Pukul 22.00 WIB: Kroasia vs Belgia (Grup F)

Pukul 22.00 WIB: Kanada vs Maroko (Grup F)

 

Jumat (2/12/2022)

Pukul 02.00 WIB: Jepang vs Spanyol (Grup E)

Pukul 02.00 WIB: Kosta Rika vs Jerman (Grup E)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya