SOLOPOS.COM - Kejuaraan bulu tangkis Swiss Open 2023 dimulai pada Selasa (21/3/2023) hari ini.

Solopos.com, SOLO – Berikut ini jadwal turnamen bulu tangkis Swiss Open 2023 yang diikuti sejumlah pemain top dunia. Swiss Open 2023 termasuk dalam BWF World Tour Super 300.

Swiss Open 2023 digelar di St. Jakobshalle, Kota Basel, dan akan digelar selama enam hari. Banyak wakil Indonesia yang sebelumnya berlaga di All England 2023 juga bertanding di Swiss Open kali ini.

Promosi Berteman dengan Merapi yang Tak Pernah Berhenti Bergemuruh

Jadwal Swiss Open 2023 dimulai pada Selasa (21/3/2023) ini dan akan berakhir pada Minggu (26/3/2023) mendatang. Hari ini pertandingan akan dimulai dengan babak penyisihan 32 besar.

Seluruh pertandingan babak 32 besar akan digelar mulai pukul 11.00 waktu setempat atau pukul 17.10 WIB dan dijadwalkan disiarkan secara langsung melalui SPOTV maupun MNC SPORTS.

Secara keseluruhan jadwal Swiss Open 2023 yaitu babak 32 besar pada 21-22 Maret, babak 16 besar tanggal 23 Maret, babak perempat final digelar pada 24 Maret, kemudian babakk semifinal pada 25 Maret, dan babak final dipertandingkan pada 26 Maret 2023.

Pada pertandingan hari ini Indonesia menempatkan enam wakilnya termasuk satu wakil yang berlaga dari babak kualifikasi memperebutkan tempat di babak utama (32 besar).

Berikut jadwal pertandingan wakil Indonesia di Swiss Open 2023 hari ini:

Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose vs Sayaka Hobara/Yui Suizu (Jepang) (babak kualifikasi ganda putri)

Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin [5]

Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala (India) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana [6]

Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti [2]

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya