SOLOPOS.COM - Pemain Juventus Paulo Dybala meratapi kekalahan dari Lazio pada pekan ke-15 Liga Serie A Italia 2019-2020 di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Minggu (8/12/2019) dini hari WIB. (Reuters-Alberto Lingria)

Solopos.com, SOLO — Jadwal pertandingan pekan ke-27 Liga Serie A Italia musim 2019-2020 yang sejatinya bakal digelar akhir pekan ini terpaksa ditunda. Penundaan itu dipicu kekhawtiran publik Italia terhadap penyebaran virus corona.

Meski demikian, beberapa pertandingan akan tetap digelar akhir pekan ini hingga tengah pekan mendatang. Sejumlah tim besar seperti Juventus, Inter Milan, Lazio terpaksa libur akhir pekan ini atas kekhawatiran penyebaran virus corona.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Namun dikutip dari laman Live Score, beberapa pertandingan yang pekan sebelumnya sudah ditunda seperti antara Juventus dan Inter Milan tetap akan digelar. Juventus dilaporkan akan menjamu Inter Milan di Allianz Stadium, Turin, Italia, Senin (9/3/2020) pukul 02.45 WIB.

Kacaunya jadwal Liga Serie A Italia juga membuat papan klasemen sementara sedikit membingungkan. Lazio kini menduduki posisi puncak klasemen sementara dengan 62 poin dari 26 pertandingan.

Sedangkan Juventus berada di posisi kedua dengan raihan 60 poin namun baru bertanding 25 kali. Begitu pula tim-tim lain yang berpindah posisi namun dengan jumlah pertandingan berbeda-beda.

Berikut jadwal pertandingan Liga Serie A Italia yang ditunda dan yang tetap digelar:

Sabtu (7/3/2020)

[DITUNDA] Genoa Vs Parma
[DITUNDA] Torino Vs Udinese

Minggu (8/3/2020)

[DITUNDA] Atalanta Vs Lazio
[DITUNDA] SPAL Vs Cagliari
[DITUNDA] Fiorentina Vs Brescia
18.30 WIB: Parma Vs SPAL
21.00 WIB: Milan Vs Genoa
[DITUNDA] Verona Vs Napoli
[DITUNDA] Inter Vs Sassuolo
21.00 WIB: Sampdoria Vs Verona

Senin (9/3/2020)

[DITUNDA] Bologna Vs Juventus
00.00 WIB: Udinese Vs Fiorentina
02:45 WIB: Juventus Vs Inter Milan
[DITUNDA] AS Roma Vs Sampdoria

Selasa (10/3/2020)

00.30 WIB: Sassuolo Vs Brescia
[DITUNDA] Lecce Vs AC Milan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya