SOLOPOS.COM - Luis Suarez akan langsung menjalani debut El Clasico begitu hukumannya berakhir. Ist/barcelonafc.com

Solopos.com, BARCELONA — Striker anyar Barcelona, Luis Suarez, bakal memulai debutnya di Liga Primera dalam laga El Clasico musim ini.

Pertandingan klasik antara Barcelona kontra Real Madrid dijadwalkan digelar pada 26 Oktober atau sehari setelah sanksi larangan bermain Suarez berakhir. Oleh sebab itu, dia bisa turut memperkuat Blaugrana, julukan Barcelona, di laga penting tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mantan pemain Liverpool itu dijatuhi sanksi oleh FIFA karena menggigit bek Italia, Giorgio Chiellini, saat membela Uruguay di Piala Dunia 2014. Akibat aksi tersebut, Suarez dilarang mengikuti sembilan kali pertandingan internasional dan terlibat dalam aktivitas sepak bola selama empat bulan, yakni hingga 25 Oktober nanti.

Pemain berusia 27 tahun itu diboyong ke Barcelona dari Anfield dengan mahar senilai 75 juta poundsterling atau setara Rp1,4 triliun. Suarez digadang-gadang bakal membawa gairah baru di Camp Nou saat berkolaborasi dengan Lionel Messi dan Neymar.

Suarez diyakini mampu tampil maksimal, khususnya di laga-laga krusial melawan musuh bebuyutan Blaugrana. Seperti dilansir Daily Mail, laga El Clasico kedua akan belangsung pada 22 Maret mendatang. Saat itu, Suarez diharapkan sudah sepenuhnya siap bertanding dan menunjukkan performa terbaiknnya.

Akan tetapi, jadwal Liga Primera masih bisa berubah sebab beberapa televisi menyebutkan jadwal siaran laga perdana El Clasico dengan tanggal berbeda. Jika pertandingan krusial itu digelar sebelum sanksi Suarez berakhir, striker fenomenal itu tentu tidak bisa turut berlaga.

Sementara, Madrid dipastikan juga bakal serius mempersiapkan derbi Madrileno. Mereka harus menghadapi juara bertahan Liga Primera, Atletico Madrid, di Stadion Santiago Bernabeu, 14 September nanti. Setelah itu, giliran Los Blancos, julukan Madrid, yang melawat ke markas Atletico di Vicente Calderon, pada 8 Februari.

Barcelona juga tidak bisa melewatkan begitu saja tantangan dari Atletico di laga kedua dan terakhir musim ini. Duel kedua mereka tentu akan mengingatkan memori pertemuan terakhir kedua tim raksasa Spanyol itu dalam perebutan gelar Liga Primera musim lalu.

Blaugrana akan mengawali musim ini dengan menjamu tim penghuni papan bawah klasemen, Elche, di Camp Nou. Laga perdana kemungkinan juga tidak akan terlalu berat dilewati oleh Madrid yang akan menghadapi Cordoba. (Tri Indriawati/JIBI/Solopos)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya