SOLOPOS.COM - Anggota BURT DPR RI, H. A. Bakri HM., S.E membuka sambutan dalam kunjungan kerja program Jamkestama Asuransi Jasindo di Rumah Sakit JIH Solo. Rabu (23/3/2022). (Siti Nur Azizah/Solopos)

Solopos.com, SOLO – Anggota Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR, H. A. Bakri HM., S.E. bersama Tim Kunjungan Kerja meninjau pelaksanaan Program Jaminan Kesehatan Utama (Jamkestama) bagi Anggota DPR dan keluarganya.

Kunjungan kerja itu dilaksanakan di Auditorium Bustanil Arifin Rumah Sakit JIH Solo di Kota Solo yang juga merupakan rumah sakit provider Asuransi Jasindo.

Bakri menjelaskan, tugas dan peran BURT terdiri atas segala aspek tentang kebijakan kerumah tanggaan, dan juga memonitoring pelaksanaan hak-hak Anggota DPR.

“Dalam konteks kunjungan kerja hari ini yaitu melakukan pengawasan terhadap rumah sakit provider dari Asuransi Jasindo sebagai pelaksana program Jamkestama untuk Anggota DPR beserta keluarganya, dan memastikan program Jamkestama telah sesuai dengan peraturan,” ucap dia saat menyampaikan sambutannya, Rabu (23/3/2022)

Baca Juga: Bisa Lihat Organ Dalam Tubuh, Ini Keunggulan MRI di RS JIH Solo

Bakri menambahkan, kunjungan kerja tersebut untuk mengetahui kendala yang dihadapi oleh rumah sakit, khususnya Rumah Sakit JIH Solo.

“Dan juga untuk mengetahui kendala-kendala yang mungkin dihadapi oleh rumah sakit dalam memberikan pelayanan kepada peserta Program Jamkestama,” ungkapnya di Auditorium Bustanil Arifin, Rumah Sakit JIH Solo.

Penanggung jawab Asuransi Jasindo, Muhamad Hery, menjelaskan, kunjungan kerja ini berfokus pada pelayanan Rumah sakit apakah sesuai ekspektasi atau tidak.

“Fokusnya untuk menilai apakah pelayanan rumah sakit sudah sesuai dengan ekspektasi, contohnya jumlah ketersediaan ruang VVIP serta dokter spesialis. Kelengkapan alat kesehatan, dan kesiapan Rumah Sakit dalam memberikan layanan medical check up [MCU],” ungkapnya.]

Baca Juga: Launching MRI, RS JIH Solo Siap Sambut Event Olahraga

Hery menegaskan Rumah sakit JIH Solo dipilih sebagai provider karena masuk kategori rumah sakit yang representatif dan berfasilitas lengkap.

Public Relation Rumah Sakit JIH Solo, Adil Erdita Ayu Marta, menambahkan Rumah sakit JIH Solo, berkomitmen penuh mendukung program Jaminan Kesehatan Utama (Jamkestama) Asuransi Jasindo. RS JIH Solo pada Rabu juga mendapat penghargaan Best Perstigious Hospital di ajang Solo Best Brand Index yang digelar Solopos Media Group.

“Kami sangat berkomitmen dengan memberikan layanan dan fasilitas terbaik, tentunya memadai dalam kondisi berobat, perawatan maupun dalam kondisi darurat,” katanya.

Rekomendasi
Berita Lainnya