SOLOPOS.COM - Alur pendaftaran mahasiswa baru di ITS PKU Muhammadiyah Solo (spmb.itspku.ac.id)

Solopos.com, SOLO — Institut Teknologi Sains dan Kesehatan (ITS) PKU Muhammadiyah (Muh) Solo tetap melayani pendaftaran mahasiswa baru di kampus mereka di Kadipiro, Banjarsari. Namun petugas pendaftaran harus menerapkan social (phisycal) distancing yang ketat.

Hal itu disampaikan Rektor ITS PKU Muhammadiyah Solo Weni Hastuti dalam upaya antisipasi virus corona (Covid-19). “Mulai 19 Maret hingga 13 April 2020 kegiatan pembelajaran digantikan dengan sistem daring. Tenaga pendidik dan kependidikan diberlakukan work from home, dengan beberapa staf tetap ke kampus untuk melayani pendaftaran mahasiswa baru," ujarnya seperti disampaikan dalam rilis kepada Solopos.com, Sabtu (28/3/2020).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Buntut Perseteruan 2 Perguruan Silat Sragen, 6 Tugu dan Rumah Warga Dirusak

"Kami mewajibkan kepada yang bertugas piket di kampus untuk melayani pendaftaran mahasiswa baru agar selalu menggunakan masker dan rajin cuci tangan sebagai bentuk penjagaan diri,” imbuhnya.

Pendaftaran mahasiswa baru ITS PKU Muhammadiyah Solo tahun ini sudah dimulai gelombang I pada Desember-Mei. Kemudian gelombang II pada Mei-Juni, dan gelombang III pada Juli-Agustus 2020.

Sementara itu, dalam surat edaran (SE) Rektor yang dikeluarkan sebelumnya, Weni menghimbau kepada segenap civitas akademika untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan meningkatkan amalan-amalan yang diwajibkan maupun yang disunahkan. Selain itu warga kampus juga diminta mematuhi protokol pencegahan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

Ini Daftar 6 RS Swasta Rujukan Corona di Karanganyar

DI sisi lain, sebagai langkah pencegahan persebaran virus corona di lingkungan kampus sudah dilakukan penyemprotan disinfektan yang bekerja sama dengan Muhammadiyah Covid-19 Comand Center (MCCC) PDM Kota Surakarta dan dilanjutkan secara mandiri. Sedangkan melalui tim humas, kampus juga aktif membuat media edukasi seputar Covid-19 melalui media sosial.

Ikhtiar Pencegahan Bencana

ITS PKU Muhammadiyah Solo juga menggalakkan ikhtiar pencegahan bencana berdasarkan pengetahuan agama Islam yang menjadi bagian dari visi “ITS PKU Muhammadiyah Surakarta yang Berkarakter Islam Berkemajuan”.

Ratusan Jamaah Tabligh Diisolasi di Masjid Kebon Jeruk, Ini Hasil Rapid Test

Bahkan, Rektor membuat kebijakan untuk membagikan paket sembako bagi seluruh karyawan selama Solo menjadi daerah dengan kejadian luar biasa (KLB) corona. Unit Laboratorium Bio Medik juga memproduksi hand sanitizer untuk lingkungan kampus, warga kampus, dan beberapa masjid sekitar kampus.

Organisasi kemahasiswaan KSR telah menghimpun dana yang nantinya akan disalurkan kepada pihak-pihak yang membutuhkan. Salah satunya dengan pengadaan alat pelindung diri bagi petugas kesehatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya