SOLOPOS.COM - Tangkapan layar Presiden Joko Widodo saat memberikan sambutan pada peresmian Jalan Tol Serang-Panimbang Seksi 1 Ruas Serang-Rangkasbitung, di Serang, Banten, Selasa (16/11/2021). (Antara)

Solopos.com, TANGERANG — Santer kabar Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melakukan reshuffle atau rombak kabinet menteri dalam waktu dekat. Isu ini pun mendapat tanggapan dari sejumlah partai politik.

Wakil Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Yandri Susanto menyatakan siap menyodorkan kader mengisi kekosongan apabila diminta oleh Presiden Jokowi. Sekretaris Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, percaya sepenuhnya kepada Presiden Joko Widodo.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Kalau Gerindra percaya sepenuhnya kepada presiden Pak Jokowi untuk melakukan tindakan apa saja sebagai pemegang sebagai kepala pemerintahan,” kata Muzani di Kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta Selatan, Rabu (1/12/2021) sebagaimana dikutip Suara.com.

“Itu adalah hak prerogatif presiden sehingga kami tidak berusaha memengaruhi, tidak berusaha enggak sama sekali, pokoknya kami percaya sepenuhnya kepada presiden untuk hal itu,” tambahnya lagi.

Ekspedisi Mudik 2024

Lebih lanjut, Wakil Ketua MPR RI ini menilai kebijakan perobakan kabinet merupakan hak prerogratif presiden sehingga ia menyerahkan sepenuhnya apabila ada kursi-kursi menteri dalam kabinet yang dirombak.

“Sebagai pemegang sebagai kepala pemerintahan apakah mau melakukan reshuffle kementerian apa saja penggantinya siapa sepenuhnya kami menyerahkan kepada presiden,” tandasnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum DPP PAN, Yandri Susanto, mengaku baru mendengar isu Presiden Jokowi akan melakukan perombakan kabinet atau reshuffle pada 8 Desember 2021. Mengenai hal itu, PAN sendiri dalam posisi siap jika diminta untuk mengisi kursi di Kabinet.

Baca Juga: Jokowi Dikabarkan Bakal Reshuffle Kabinet, 3 Menteri Akan Tergusur? 

“Saya dengar juga isunya begitu, katanya sih (8 Desember). Tapi kan itu hak prerogatif Pak Jokowi,” kata Yandri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (30/11/2021).

PAN semenjak dinyatakan bergabung dengan koalisi partai politik pemerintah pada 25 Agustus 2021 lalu memang belum terakomodasi dalam kabinet pemerintahan Jokowi-Maruf.

Yandri menegaskan, meski reshuffle hak prerogatif presiden, PAN siap sodorkan kader jika diminta isi kursi kosong

“Kalau PAN itu manut saja lah, kapan mau reshuffle, kalau pun PAN diajak, kami sudah siapkan kader,” ungkapnya.

Yandri menyampaikan, kader PAN sangat siap membantu pemerintahan Jokowi. Hal tersebut sesuai dengan keputusan dari hasil Rapat Kerja Nasional atah Rakernas yang sudah digelar oleh partai berlambang matahari putih tersebut.

Isu mengenai rencana Presiden Jokowi melakukan perombakan kabinet atau reshuflle makin berhembus, santer hal itu dilakukan dalam waktu dekat di Desember 2021.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya