SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA–Istana mengimbau para alumni HMI untuk menjaga kemandirian organisasi menjelang kongres yang akan diselenggarakan pada pertengahan Maret.
Sekretaris Kabinet Dipo Alam mengatakan HMI tidak perlu dilibatkan dalam berbagai isu politik yang melibatkan para alumni HMI, termasuk Anas Urbaningrum. 
“Saya sebagai alumni HMI mengajak semua menyukseskan kongres yang akan datang, tidak perlu dilibatkan dengan masalah ini,” katanya, Kamis (28/2/2013).
Dia mengharapkan semangat yang sama juga dimiliki oleh Anas sebagai mantan Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat HMI.
Anas, lanjutnya, harus menghadapi kasus hukum tanpa meniupkan berbagai isu konspirasi politik.
Dipo mengatakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tidak mungkin punya anggapan bahwa Anas adalah anak yang tidak diinginkan dalam partai Demokrat.
“Tidak mungkin Presiden punya anggapan bahwa bung Anas itu sebagai unwanted child apalagi abandon child, tidak sama sekali,” katanya.

Promosi BRI Kantor Cabang Sukoharjo Salurkan CSR Senilai Lebih dari Rp1 Miliar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya