SOLOPOS.COM - Kaca depan bus Persib pecah akibat kecelakaan. (Instagram.com)

ISC A 2016 diwarnai kecelakaan yang menimpa rombongan Persib Bandung.

Solopos.com, BEKASI – Bus yang mengangkut rombongan pemain dan pelatih Persib Bandung mengalami kecelakaan akibat rem blong dalam perjalanan menuju Stadion Pakansari Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Promosi Safari Ramadan BUMN 2024 di Jateng dan Sulsel, BRI Gelar Pasar Murah

Kecelakaan terjadi pada Kamis (11/8/2016) sekitar pukul 10.30 WIB di Kilometer 12 tol Bekasi Barat. Kala itu bus melaju dengan kecepatan 60 km/jam, sekitar 20 meter mendekati antrean kemacetan, sopir memompa rem namun bus tetap tidak berhenti.

Dalam foto yang dikutip Solopos.com dari akun Instagram @Persib_official, Sabtu (13/8/2016), terlihat bagian depan bus rusak berat dengan kaca pecah lantaran menabrak bagian belakang dari bus angkutan umum jurusan Grogol-Bekasi.

Kondisi bus Persib setelah kecelakaan. (Instagram.com)

Kondisi bus Persib setelah kecelakaan. (Instagram.com)

Sebanyak 20 pemain Maung Bandung dalam rombongan sempat panik, tidak terkecuali pelatih Djadjang Nurdjaman beserta asistennya yang duduk di bangku depan. Meski begitu tidak dilaporkan adanya korban jiwa maupun luka dalam kecelakaan tersebut.

Berselang satu jam setelah kecelakaan, rombongan dievakuasi dengan bus lain dan melanjutkan perjalanan menuju Stadion Pakansari untuk persiapan menjelang laga Indonesian Super Championship (ISC) melawan Barito Putera Banjarmasin Sabtu ini pukul 19.00 WIB.

“Bus yang ditumpangi rombongan mengalami kecelakaan. Tim dievakuasi dengan bus lain menuju Bogor,” tulis @Persib_official pada caption foto unggahannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya