SOLOPOS.COM - Iphone 8 (Youtube)

Iphone 8 bakal menjadi andalan Apple untuk bersaing di kelas high-end.

Solopos.com, CUPERTINO – Apple tentu bakal menjadikan flagship terbarunya Iphone 8 sebagai gadget unggulan. Kabarnya, sejumlah fitur bakal disematkan di ponsel yang bakal dirilis dalam waktu dekat.

Promosi Riwayat Banjir di Semarang Sejak Zaman Belanda

Iphone 8 dilaporkan bakal memiliki fitur antiair dan pengisian daya nirkabel. Dilansir Pcauthority, Senin (19/6/2017), salah satu sumber perakit Iphone 8 telah mengonfirmasi terkait fitur yang bakal dimiliki ponsel tersebut.

Fitur yang dimiliki Iphone 8 boleh jadi akan menjadi daya tarik bagi pengguna. Seperti diketahui, ada persaingan ketat antara dua produsen ponsel, Apple dengan Iphone 8 dan Samsung dengan Galaxy Note 8.

Dengan fitur yang telah terungkap ini, konon bisa menunda produksi Iphone 8 sebab tim penguji harus melakukan pengetesan dengan benar.

“Proses perakitan untuk generasi sebelumnya (iPhone) tidak banyak berubah, meski fitur baru seperti tahan air dan pengisian nirkabel sekarang memerlukan beberapa pengujian yang berbeda,” ujar Robert Hwang, Chief Executive Wistron, perusahaan asal Taiwan.

Apple menggunakan tiga perusahaan utama untuk merakit iPhone, Hon Hai Precision Industry (Foxconn), Pegatron dan Wistron. Menurut Hwang yang berbicara kepada Nikkei Asia, ia berpikir Wistron akan bertanggungjawab untuk memproduksi lebih banyak iPhone tahun ini.

Biaya produksi Iphone kemungkinan akan meningkat, namun Wistron menggunakan otomasi lebih banyak di jalur produksinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya