SOLOPOS.COM - Ilustrasi investasi (JIBI/Harian Jogja/Dok.)

Perekonomian daerah Purbalingga menarik minat investor dari Korea.

Kanalsemarang.com, PURBALINGGA-Investor asal Korea siap berinvestasi di Purbalingga, Jawa Tengah, dengan membuka perusahaan boneka karena iklim investasi di kabupaten itu dinilai kondusif.

Promosi Program Pemberdayaan BRI Bikin Peternakan Ayam di Surabaya Ini Berkembang

“Melihat iklim investasi di Purbalingga, kami memutuskan berinvestasi dengan mendirikan perusahaan boneka di sini. Awalnya, perusahaan kami akan berinvestasi di Jepara namun akhirnya memilih Desa Jetis, Kecamatan Kemangkon, Purbalingga,” kata perwakilan pengusaha asal Korea, Sungkono saat bertemu Bupati Purbalingga Sukento Rido Marhaendrianto di Pringgitan, Kompleks Pendapa Dipokusumo, Purbalingga, Senin (18/5/2015).

Terkait rencana investasi tersebut, dia mengatakan bahwa pihaknya akan menaati segala peraturan yang berlaku di Indonesia khususnya Purbalingga termasuk masalah ketenagakerjaan.

Menurut dia, investor asal Korea itu juga memiliki perusahaan di Bekasi, Jawa Barat, sehingga memahami berbagai peraturan yang berlaku di Indonesia.

Bupati Purbalingga Sukento Rido Marhaendrianto mengatakan bahwa secara prinsip, pihaknya setuju terhadap rencana pembangunan pabrik boneka itu.

Kendati demikian, dia mengatakan bahwa investor yang hendak berinvestasi di Purbalingga harus mematuhi peraturan yang berlaku di kabupaten itu terutama masalah legalitas teknis dan operasional.

“Secara prinsip kami tidak masalah tetapi tentu harus diikuti dengan legalitas, terutama lahan yang harus sesuai dengan rencana tata ruang kota [RTRK]. Selanjutnya terkait dengan perizinan dan analisis dampak lingkungan [Amdal] harus sesuai, serta sumber daya juga harus dipenuhi seperti sumber daya manusia (SDM) maupun sumber daya alam [SDA] juga harus memadai,” katanya.

Selain itu, kata dia, perusahaan yang akan dibangun harus diterima masyarakat dan mempunyai komitmen terhadap pemerintah kabupaten (pemkab) terutama dalam mendukung program-program Pemkab Purbalingga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya