SOLOPOS.COM - Kapten Inter Milan Javier Zanetti merayakan kemenangan atas Lazio. JIBI/Rtr/Alessandro Garofalo

Solopos.com, MILAN — Inter memberikan penghormatan kepada kapten mereka yang akan pensiun di akhir musim, Javier Zanetti. Pada laga terakhir Zanetti di Giuseppe Meazza, Inter mempersembahkan kemenangan gemilang 4-1 melawan Lazio.

Zanetti memang tidak memulai pertandingan sebagai starter, melainkan sebagai pemain cadangan. Namun, seluruh gol yang diciptakan oleh pemain-pemain Inter di babak pertama dipersembahkan untuknya. Mereka tak ragu merayakan gol-gol itu dengan memeluk sang kapten yang berdiri tidak jauh dari bench.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dilansir detiksport, Inter tampil baik di babak pertama dan mampu melesakkan tiga gol. Kendati demikian, justru Lazio yang mencetak gol lebih dulu ketika pertandingan baru menginjak menit pertama.

Gol Lazio diciptakan oleh Giuseppe Biava dengan diawali oleh sebuah umpan lambung dari sisi kanan pertahanan Inter. Bola kemudian ditanduk oleh Lorik Cana dan diteruskan oleh Biava yang berdiri tepat di depan gawang Inter.

Tapi, Inter membalas dengan cepat di menit ketujuh. Rodrigo Palacio berlari masuk ke ruang yang terbuka di tengah pertahanan Lazio. Mateo Kovacic yang melihat ini langsung mengirimkan umpan terobosan. Palacio pun langsung menyelesaikannya lewat sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti.

La Beneamata lantas membalikkan keadaan di menit ke-34 lewat Mauro Icardi. Prosesnya nyaris sama dengan gol pertama Inter. Kovacic melepaskan umpan terobosan ke dalam kotak penalti Lazio, lalu kemudian Icardi menyelesaikannya lewat sebuah sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti.

Inter kemudian menutup babak pertama dengan keunggulan 3-1 setelah umpan silang yang dilepaskan Yuto Nagatomo dari sisi kiri disambut dengan sepakan kaki kiri oleh Palacio di dalam kotak penalti.

Zanetti akhirnya dimainkan di babak kedua. Dia masuk di menit ke-52 dengan menggantikan Jonathan. Tidak lupa, dia diberikan ban kapten di lengan kirinya.

Inter memperbesar keunggulan di menit ke-79 lewat Hernanes. Gelandang asal Brasil tersebut melepaskan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti setelah melakukan sedikit tusukan di sisi kiri pertahanan Lazio.

Tendangan Hernanes mengarah ke sudut bawah gawang Lazio yang dikawal oleh Etrit Berisha. Namun, tidak ada perayaan sama sekali dari Hernanes atas gol yang dicetaknya ke bekas klubnya tersebut.

Inter menutup pertandingan ini dengan kemenangan 4-1. Kemenangan ini terbilang krusial untuk mengamankan posisi mereka di zona Liga Europa. Inter kini berada di posisi kelima klasemen dengan koleksi nilai 60. Sementara Lazio berada di urutan ke-10 dengan koleksi nilai 53. (JIBI/SOLOPOS)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya