SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Instagram kembali mengalami persoalan dalam beberapa jam terakhir. Hashtag #Instagramdown sempat menjadi tren global di jejaring sosil Twitter. Down Detector telah menunjukan masalah signifikan yang dialami ribuan pengguna Instagram yang saat ini tidak dapat mengakses Instagram.

Dilansir Express.co.uk, Rabu (21/11/2018), banyak pengguna Instagram yang tidak bisa memuat halaman muka akun mereka. Terdapat tulisan “Couldn’t Refresh Feed” pada banyak laman pengguna aplikasi itu.

Promosi Semarang (Kaline) Banjir, Saat Alam Mulai Bosan Bersahabat

Bukan hanya Instagram, Facebook juga sudah mengalami pemadaman yang membuat situs tersebut juga tidak dapat diakses oleh banyak penggunanya. Facebook telah resmi mengakui masalah ini lewat Twitter, dan menyatakan kalau perusahaan sedang melakukan perbaikan.

Facebook will be back soon. Facebook is down for requires maintenance right now, but you should be able to get back on within a few minutes,” kata Facebook.

Pemadaman ini jadi pemadaman kedua setelah pemadaman sebelumnya pada 12 November lalu yang disebabkan oleh “tes rutin”. Beberapa pengguna mengatakan muncul pesan “Service Unavailable” saat akan membuka laman Facebook tersebut.

Pemadaman Instagram dan Facebook sangat jarang terjadi, tetapi dapat berdampak langsung dan signifikan di internet. Miliaran orang mengakses Facebook dan Instagram setiap hari, yang berarti bahwa masalah terpendek sekalipun dapat menghantam ratusan juta orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya