SOLOPOS.COM - Mobil Lexus dari Karton (Engadget)

Inovasi teknologi mobil Lexus 3D dengan susunan karton.

Solopos.com, SOLO — Produsen mobil asal Jepang, Lexus, mengembangkan inovasi teknologi mobil unik yang terbuat dari karton. Mobil unik bernama Lexus IS terbuat dari 1.700 lembar karton yang dipotong menggunakan laser.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Inovasi teknologi mobil karton ini dibuat oleh lima tim yang sudah mahir dan ahli dalam desainer dan pembuatan model dari sebuah perusahaan LaserCut Works and Scales dan Models di London.

“Bagian kursi, membutuhkan beberapa percobaan sampai benar-benar pas seperti aslinya, dan bagian ban, itu adalah bagian yang paling sering kami koreksi agar benar-benar bulat,” jelas salah satu perakit mobil modifikasi, Ruben Marcos, sebagaimana dikutip dari CNN, Jumat (12/2/2016)

Inovasi teknologi mobil karton itu dibikin menggunakan fitur 3D model dari Lexus IS, yang dipisahkan menjadi beberapa bagian, termasuk badan utama mobil, dashboard, kursi, dan ban beserta peleknya.

“Sekali kami bisa melihat fisik luar dari mobil dan mengetahui bagian mana yang benar-benar butuh perbaikan. Tidak jarang juga kami menemukan bagian-bagian yang tidak nyambung dari apa yang kami inginkan. Untunglah, kami masih memiliki semua kebutuhan yang benar-benar kami butuhkan, jadi selama itu karton masih ada, kami masih bisa membuatnya,” lengkap Marcos.

Bagian-bagian ini selanjutnya diubah menjadi potongan-potongan setebal 10 mm yang berupa 2D. Setalah didapatkan gambaran per bagian, mesin pemotong akan memotong karton dengan sangat tepat dan menghasilkan 1.700 lembar karton dengan bentuk yang telah disesuaikan.

Setiap lembar dari bagian mobil itu diberikan nomor yang menjadi urutan saat perangkaian setiap lembar kardus. Setelah nomor urutan sesuai, lima tim desainer tersebut menyusun model mobil itu selama lebih dari tiga bulan agar terlihat 3D.

Uniknya, inovasi teknologi mobil karton itu juga memiliki beberapa fungsi yang sesuai dengan mobil aslinya, seperti interior, pintu buka-tutup, lampu utama, dan ban yang bisa berputar.

Dengan ditambahkannya motor listrik pada bagian besi dan aluminium yang terletak di bagian dalam ban, membuat mobil karton ini bisa berjalan dengan kecepatan maksimal 7 Mph. (Ardhon Purtama Putra/JIBI/Solopos.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya