SOLOPOS.COM - Tugu Sepuser di Temanggung. (Instagram/@temanggungku)

Solopos.com, TEMANGGUNG — Tugu Sepuser di Temanggung, Jawa Tengah diklain sebagai titik nol kilometer (0 km) Pulau Jawa. Lokasinya berada di perbatasan Desa Soropadan dan Desa Kupen, Kecamatan Kaloran, Temanggung.

Dikutip dari situs resmi Pemkab Temanggung, Kamis (13/1/2022), sesepuh Desa Soropadan mengatakan, tugu itu dibangun pada zaman penjajahan Belanda. Awalnya, tugu ini dibuat dari batu bata besar yang diyakini berasal pada zaman Kerajaan Majapahit.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca juga: Titik Nol Kilometer Jawa di Jateng Berada di Tengah-tengah Pulau?

Menurut legenda yang berkembang secara turun temurun, Tugu Sepuser di Temanggung yang diklaim sebagai titik nol Pulau Jawa adalah perempatan antara Gunung Sumbing dan Gunung Merapi dengan laut utara dan laut selatan Jawa.

Di atas tugu terdapat sebuah batu yang berbentuk “wudel” atau pusar, yang artinya tengah-tengah. Namun sayangnya bangunan asli ini sudah berubah dan bahan batu bata sudah tidak diketahui keberadaannya.

Baca juga: Titik Nol Kilometer Solo Punya Peran Penting di Masa Lalu, Apa Itu?

Dahulu, di dekat Tugu Sepuser konon katanya hendak dibangun lapangan terbang. Hal ini dikarenakan lokasi Tugu Sepuser berdekatan dengan Kabupaten Magelang sebagai pusat militer.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya