SOLOPOS.COM - Ilustrasi perawatan motor. (Istimewa/Honda)

Solopos.com, SEMARANG -- Musim penghujan bakal tiba sebentar lagi. Bahkan, sinyal musim penghujan segera tiba itu sudah ditandai dengan seringnya turun hujan di sejumlah wilayah di Indonesia, termasuk Jawa Tengah (Jateng).

Nah, Astra Motor Jateng selaku diler utama sepeda motor Honda di Jateng pun punya tips jitu guna merawat sepeda motor saat musim hujan. Motor pun jadi tetap prima dan terawat meski pun sering kali diguyur hujan maupun menerjang genangan air.

Promosi BRI Dinobatkan Jadi Bank Penyedia Layanan Pembayaran Zakat Terbaik oleh Baznas

Senior Instructur Astra Motor Training Center Semarang, Fachrul Reza, mengatakan selain perawatan motor, para bikers pun harus selalu menyiapkan jas hujan di bagasi saat musim hujan. "Selain perawatan, tentu kita juga harus memperhatikan kesehatan supaya tidak mudah sakit akibat kehujanan. Makanya, perlu perhatian lebih dalam persiapan berkendara saat musim hujan. Salah satunya dengan selalu menyimpan jas hujan di bagasi motor," ujar Reza dalam keterangan resmi kepada Solopos.com, Selasa (6/10/2020).

Tips

Sementara itu, guna merawat motor agar tetap prima dan tampil stylish saat musim hujan, Reza memiliki beberapa tips. Berikut tips-tips dari Senior Instructor Astra Motor Training Center Semarang itu :

1. Apabila sepeda motor digunakan saat kondisi hujan, maka setelah sampai di rumah segera cuci atau paling tidak mengguyur bagian-bagian yang kotor agar tidak mengendap dan berkarat di motor.

2. Saat melakukan pencucian motor, gunakan sampo khusus motor. Hindari menggunakan detergen atau bahan cairan lain yang sifatnya keras yang akan merusak cat motor.

3. Saat mencuci, hindari menyemprot langsung ke tangki bensin dan komponen-komponen kelistrikan.

4. Sebelum mencuci biarkan motor menjadi dingin terlebih dahulu setelah dipakai.

5. Saat berkendara dalam keadaan hujan, sebisa mungkin hindari daerah yang rawan banjir.

6. Kalau terpaksa motor harus melewati daerah yang banjir, pastikan air banjir tidak lebih dari 30 cm karena akan berpotensi masuk ke bagian-bagian tertentu di mesin.

7. Apabila motor mogok saat melewati jalan yang banjir, segeralah menepi dan cari tempat yang kering. Kemudian, periksa saringan udara apakah basah atau kering dan periksa oli mesin. Apabila oli mesin menjadi putih, itu tandanya oli mesin telah bercampur dengan air. Segera bawa sepeda motor ke bengkel resmi Honda atau AHASS terdekat untuk melakukan penggantian oli mesin yang sesuai spesifikasinya.

8. Apabila motor mogok saat hujan, segera menepi, bersihkan dan keringkan bagian-bagian sekitar busi sebelum melakukan pemeriksaan api busi. Jangan memeriksa api busi saat kondisi tangan atau part basah karena akan berpotensi menyebabkan electrical shock atau kesetrum.

9. Apabila sering melakukan perjalanan dengan motor saat kondisi hujan, maka tak ada salahnya melakukan pengurasan tangki bensin ke bengkel resmi terdekat dengan tujuan membersihkan tangki bensin dari kotoran kotoran yang masuk secara tak sengaja. Terutama untuk motor tipe sport yang posisi tangki
bensin terletak diluar.

10. Selalu sedia jas hujan dengan kondisi yang baik, berwarna cerah dan terdapat fosforecent (agar terlihat saat terkena cahaya).

11. Pastikan lampu depan, lampu belakang, lampu rem, lampu sein, klakson, dalam kondisi normal.

12. Pastikan filter udara dalam kondisi yang baik, rem depan dan belakang dalam kondisi pakem.

“Dan yang terakhir adalah, servis motor secara teratur ke AHASS yang ada di sekitar Anda untuk mendapatkan perawatan dari mekanik yang sudah tersertifikasi dan menggunakan Honda Geniune Parts, spareparts yang asli milik Honda,” tutup Reza.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya