SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SRAGEN -- Meski bukan daerah penghasil kopi, Sragen memiliki sejumlah coffee shop yang layak dikunjungi bagi pencinta kopi. Ada yang menyediakan kopi dari luar negeri, ada pula yang konsisten menyajikan menu kopi khas Nusantara.

Seperti Mandailing, Gayo Aceh, Wonosobo, Kintamani Bali, Flores, Wamena, Toraja, dan lain-lain. Berbagai varian kopi tersaji mulai dari black coffee, espresso, macchiato, affogato, black coffee original, cappuccino, coffee latte, hingga moccacino.

Promosi Acara Gathering Perkuat Kolaborasi Bank Sampah Binaan Pegadaian di Kota Padang

Semua bisa dinikmati di sembilan coffee shop ini. Solopos.com menghimpun daftar coffee shop populer di Sragen yang banyak direkomendasikan local guide, Kamis (15/4/2021).

1. Rumah Kopi Sragen

Lokasi Rumah Kopi Sragen cukup strategis yakni di Jl Raya Sukowati No 352, sebelah timur Alun-Alun Sasana Langen Putra Sragen. Secara keseluruhan, coffee shop ini mendapat nilai bintang 4,2 dengan 740 ulasan dari para local guide.

Baca Juga: Sebagian SMP Kota Solo Tak Lanjutkan Uji Coba PTM Ke Fase II, Kenapa?

“Tempat mudah dijangkau tepat di pinggir Jl Sukowati Sragen, menyediakan macam-macam kopi, menu makanan lengkap dari Nusantara, Jepang, dan Barat dengan harga terjangkau. Suasana tidak terlalu ramai cocok untuk ngobrol2 santai ataupun sekadar meet up urusan kerjaan, yang perlu di ingat tempat parkirnya kurang memadai, selebihnya mantap,” tulis Chowa Remi, salah satu local guide.

2. Cengkir Klopo Coffee And Resto

Kopi mandailing meraih jawara dalam kontes kopi bertajuk Specialty Coffee Association of America Expo ke-28 di Atlanta, Amerika Serikat, 2016 lalu. Hal ini membuktikan cita rasa kopi Nusantara mampu bersaing di level dunia.

Berangkat dari hal itu, Cengkir Klopo Coffee & Resto hadir menyapa warga Sragen, khususnya para pencinta kopi arabika, sejak 2017 lalu. Meski ada banyak kopi dari luar negeri, Cengkir Klopo hanya menyajikan kopi khas Nusantara.

Baca Juga: Kabar Gembira, Perusahaan di Wonogiri Butuh Ribuan Penjahit dan Teknisi

Selain kopi mandailing, berbagai varietas kopi Nusantara bisa dinikmati di coffee shop Jl Letjen Sutoyo No 48 Krapyak Sragen ini. Ada Gayo Aceh, Wonosobo, Kintamani Bali, Flores, Wamena, Toraja dan lain-lain.

“Ini yang membedakan Cengkir Klopo dengan coffee shop lain. Kami tidak menyediakan kopi dari negara lain. Semuanya pure kopi nusantara. Kami memang sengaja ingin mengangkat produk lokal asli nusantara,” ucap Nino Robusta, salah satu barista di Cengkir Klopo Coffee & Resto saat berbincang dengan Solopos.com.

Secara keseluruhan, coffee shop ini mendapat bintang 4,2 dengan 738 ulasan dari local guide.

Baca Juga: Rekam Jejak Kasus Yulianto Jagal Kartasura Perenggut 7 Nyawa Yang Divonis Mati

3. Pranadjaya Coffee

Coffee shop ini berlokasi di Jl KS Tubun, Kebayanan 3, Sragen Kulon, Sragen. Pranadjaya Coffee merupakan salah satu coffee shop yang banyak direkomendasikan local guide. Secara keseluruhan, coffee shop itu mendapat bintang 4,5 dengan 451 ulasan dari local guide.

“Tempat yang cocok untuk ngobrol dengan teman dan mengerjakan pekerjaan masa WFH atau tugas kuliah. Cukup direkomendasikan untuk yang suka ngopi sendiri, paling nyaman pada siang hari sebelum pukul 16.00 WIB,” tulis Palupi Sulistyomurni.

4. Kopi Gati

Coffee shop ini berlokasi di Jl Tentara Pelajar, Sragen Manggis, Sragen Wetan, Sragen. Coffee shop yang banyak direkomendasikan para local guide ini mendapat bintang 4,6 dengan 258 ulasan.

Baca Juga: Bujono Nusantara, Buka Puasa Sepuasnya di HARRIS Hotel Solo

“Kopi Gati nyaman untuk orang-orang yang suka mengerjakan tugas, rapat maupun ngedate dengan pacar. Kopi yang dibuat expresso-nya begitu kuat makanya saya suka di Gati. Tetapi untuk keramainnya tadi saya kesana tidak begitu ramai biasanya ramai ketika malam Minggu,” tulis Rifan Amsha.

5. Warunge DW

Coffee shop ini berlokasi di jalan Sragen-Batu Jamus atau di Jl Sumeni, Karas, Puro, Karangmalang, Sragen. Ini merupakan salah satu coffee shop yang banyak direkomendasikan local guide di Bumi Sukowati. Secara keseluruhan, coffee shop ini mendapat bintang 4,5 dengan 166 ulasan dari local guide.

“Warunge DW suatu kedai makan dan ngopi yg sangat luar biasa, tempat untuk kongko2 baik yg formal maupun tdk formal top marko top. Tempatnya mewah tp harga tidak mewah.. ,” tulis Yanto Herlianto.

Baca Juga: Kisruh Lahan Parkir Solo Balapan: Warga Bertahan, Dirut PT KAI Temui Wali Kota

6. Omah Prahu Coffee & Resto

Coffee shop ini berlokasi di Jl Bhayangkara No 8, Mageru, Sragen Tengah, Sragen, tepatnya di halaman Mapolres Sragen. Cukup banyak local guide yang merekomendasikan coffee shop ini. Secara keseluruhan, coffee shop ini mendapat bintang 4,6 dengan 161 ulasan.

“Nyaman banget buat kumpul sama keluarga, temen, pacar, apa selingkuhan kalian loh. Tempatnya berangin angin gitu, bahasa jawanya sih silir gitu hehehe. Buat kalian yg lagi pdkt juga bisa makan di sini, bayarin tuh gebetan ye kan biar makin uwu. Tenang aja harganya ga bikin kalian stroke alias terjangkaaau. Rasa makananya juga ga kalah enak sama restoran yang di mol mol gituu. Buruan kesini ya tapi jangan lupa patuhi protokol kesehatan sama make masker,” tulis Hafidz Prasetya.

7. History Coffee

Coffee shop ini berlokasi di Jl Merapi No 16 Teguhan, Sragen Wetan, Sragen. Secara keseluruhan, Coffee shop ini mendapat bintang 4,5 dengan 146 ulasan dari local guide.



Baca Juga: Tes GeNose di Terminal Tirtonadi Solo Cuma Sampai Pukul 10.00 WIB Selama Ramadan, Kenapa?

“Kopi Sragen yang bersahabat di kantong, bersahabat dengan alam dan bersahabat dengan sahabat-sahabatmu sendiri. Koyo gak nduwe konco to loooo.…,” tulis Bandjar Adimas.

8. Dodolanan

Berlokasi di Jl Jenderal Soedirman, Cantel Wetan, No 28, Kutorejo, Sragen Tengah, Sragen. coffee shop ini mendapat rating cukup tinggi yakni 4,8 dengan 134 ulasan local guide. “Tempatnya keren. Minumannya jos banget. Cemilan lengkap,” tulis Deka Chya Effendi.

9. Kopi Janji Jiwa 784 Sragen

Coffee shop mudah dijangkau karena berlokasi di Jl Sukowati No 562D, Ngrandu, Nglorog, Sragen. Ini merupakan salah satu coffee shop yang cukup banyak direkomendasikan local guide. Secara keseluruhan, Kopi Janji Jiwa mendapati rating 4,5 dengan 142 ulasan dari local guide.

“Tempat yang cozy buat nongkrong maupun ngerjain tugas meski kapasitasnya agak terbatas. Untuk harga ya standar janji jiwa lah,” tulis Rohmad Bagus S.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya