SOLOPOS.COM - Tujuh kepala daerah Soloraya berbincang di lobi depan Ruang Wali Kota Solo di Kompleks Balai Kota Solo, Selasa (23/3/2021) siang. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Putra sulung Presiden Joko Widodo yang juga Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, menjadi kepala daerah atau pemimpin daerah terkaya di kawasan Soloraya.

Solopos.com menelusuri data Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada Minggu (10/4/2022). Ada dua pemimpin daerah yang sudah melaporkan harta kekayaannya tahun 2021 kepada KPK. Mereka ini Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, dan Bupati Boyolali, Mohammad Said Hidayat.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Baca Juga : Kini Fokus Menjalankan Tugas Wali Kota Solo, Ini Deretan Bisnis Gibran

Pemimpin daerah lain di Soloraya tercatat kali terakhir melaporkan harta kekayaan tahun 2020. Mereka adalah Bupati Klaten Sri Mulyani, Bupati Karanganyar Juliyatmono, Bupati Wonogiri Joko Sutopo, Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati, dan Bupati Sukoharjo Etik Suryani.

Dari data hingga 10 April 2022 ini Wali Kota Solo yang akrab disapa Gibran itu menjadi pemimpin daerah terkaya di Soloraya. Kendati demikian, daftar kepala daerah terkaya di Soloraya ini belum sepenuhnya final. Hal ini dikarenakan masih banyak pemimpin daerah di Soloraya yang belum mengumpulkan daftar kekayaannya terbaru ke KPK.

Baca Juga : Membandingkan Harta Ganjar dan Puan Maharani, Bagai Bumi dan Langit

Berikut ini daftar harta kekayaan tujuh pemimpin daerah di Soloraya hingga Minggu (5/4/2022):

1. Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Gibran tercatat sudah menyetorkan LHKPN tahun 2021 pada 31 Januari 2022. Berikut perinciannya:

– Harta berupa tanah dan bangunan Rp17.339.000.000.
– Harta berupa alat transportasi dan mesin Rp682 juta.
– Harta bergerak lainnya Rp260 juta.
– Harta berupa kas dan setara kas Rp2.188.369.663.
– Harta lainnya Rp5.552.000.000.

Total harta milik Gibran Rp26.021.369.663. Tetapi, Gibran tercatat memiliki utang Rp723.586.004 sehingga total harta kekayaan Gibran setelah dikurangi utang adalah Rp25.297.783.659.

Baca Juga : Harta Bupati Klaten Rp10 M, Mobil Cuma 3 Tapi Punya Lahan di Mana-Mana

2. Bupati Klaten, Sri Mulyani.

Catatan harta kekayaan Sri Mulyani kali terakhir pada 2020. Berikut perinciannya:

– Harta berupa tanah dan bangunan Rp5.862.708.000.
– Hart berupa alat transportasi dan mesin Rp250 juta.
– Harta bergerak lainnya Rp333.330.000.
– Harta berupa kas dan setara kas Rp3.976.815.835.

Total harta yang dimiliki Sri Mulyani sesuai LHKPN tahun 2020 adalah Rp10.422.853.835. Pada LHKPN tahun 2020 itu juga diketahui bahwa Sri Mulyani tidak memiliki utang.

Baca Juga : Berusia 34 Tahun, Gibran Punya Harta Segini…

3. Bupati Karanganyar, Juliyatmono.

LHKPN mencatat harta kekayaan Bupati Karanganyar, Juliyatmono, kali terakhir pada 2020 yang disampaikan pada 29 Maret 2021. Belum ada LHKPN Bupati Karanganyar itu tahun 2021. Berikut perinciannya:

– Harta berupa tanah dan bangunan Rp7.664.500.000.
– Harta berupa alat transportasi dan mesin Rp390.900.000.
– Harta bergerak lainnya Rp183.359.050.
– Harta berupa kas dan setara kas Rp599.124.246.

Total harta kekayaan Juliyatmono pada 2020 yang dilaporkan pada KPK Rp8.837.883.296. Yuli, sapaan akrab Juliyatmono, juga tercatat tidak memiliki utang, sama seperti Bupati Klaten, Sri Mulyani.

Baca Juga : Mau Tahu Harta Kekayaan Para Artis yang Jadi Anggota DPR? Ini Daftarnya

4. Bupati Wonogiri, Joko Sutopo.

Solopos.com menemukan LHKPN kali terakhir yang dilaporkan Bupati yang akrab disapa Jekek itu tahun 2020. Berikut perinciannya:

– Harta berupa tanah dan bangunan Rp3.128.718.000.
– Harta berupa alat transportasi dan mesin Rp1.615.000.000.
– Harta bergerak lainnya Rp3.073.000.000.
– Harta kas dan setara kas Rp592.307.273.

Total harta yang dimiliki Bupati Jekek pada 2020 yakni Rp8.409.025.273. Ia juga tercatat tidak memiliki utang.

Baca Juga : Jadi KSAD, Segini Harta Kekayaan Jenderal Dudung Abdurachman

5. Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati.

Sama seperti tiga bupati sebelumnya, yakni Klaten, Karanganyar, dan Wonogiri, Bupati Sragen ini juga kali terakhir mencatatkan harta kekayaannya tahun 2020 kepada KPK. Berikut perinciannya:



– Harta berupa tanah dan bangunan Rp1,5 miliar.
– Harta berupa alat transportasi dan mesin Rp1.436.000.000.
– Harta bergerak lainnya Rp3.216.150.000.
– Harta berupa kas dan setara kas Rp1.325.218.586.

Harta kekayaan yang dimiliki bupati yang akrab disapa Yuni ini Rp7.477.368.586. Namun, nilai itu masih harus dikurangi utang, Rp1.418.166.696 sehingga total harta kekayaan Bupati Yuni Rp6.059.201.890.

Baca Juga : Bikin Tercengang, Kepala SMKN Ini Punya Harta Rp1,6 Triliun, Direktur Telkom Kalah

6. Bupati Sukoharjo, Etik Suryani.

Satu lagi pemimpin daerah di Soloraya yang baru melaporkan harta kekayaan tahun 2020, yaitu Bupati Etik. Berikut perinciannya:

– Harta berupa tanah dan bangunan Rp4.413.650.000.
– Harta berupa alat transportasi dan mesin Rp539 juta.
– Harta bergerak lainnya Rp345 juta.
– Harta berupa kas dan setara kas Rp570.326.346.

Total harta yang dimiliki Bupati Etik tahun 2020 sebanyak Rp5.867.976.346. Bupati Etik tercatat tidak memiliki utang.

Baca Juga : Koleksi Mobil Tahir, Pejabat dengan Kekayaan Rp8,7 Triliun

7. Bupati Boyolali, Mohammad Said Hidayat.

Terakhir, Bupati Boyolali, Mohammad Said Hidayat. Bupati Boyolali ini menjadi bupati yang paling tertib di kawasan Soloraya. Sama seperti Mas Wali Gibran, Bupati Boyolali juga sudah melaporkan harta kekayaannya tahun 2021. Berikut perinciannya:

– Harta berupa tanah dan bangunan Rp2.499.906.000.
– Harta alat transportasi dan mesin Rp893.300.000.
– Harta bergerak lainnya Rp122.950.000.
– Harta berupa surat berharga Rp499.740.000.
– Harta kas dan setara kas Rp582.037.955.

Total harta yang dimiliki Bupati Said Rp4.597.933.955. Ia juga tidak memiliki utang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya