SOLOPOS.COM - Laika, anjing jenis husky yang ikut dalam misi angkasa luar Sputnik 2 pada 3 November 1957 (NASA - Space.com)

Laika, anjing jenis husky yang ikut dalam misi angkasa luar Sputnik 2 pada 3 November 1957 (NASA – Space.com)

JOGJA—Sejumlah misi angkasa luar tak hanya melibatkan astronaut dan ilmuwan. Beberapa hewan pun dianggap berjasa karena membuka jalan penelitian ke zona luar Bumi.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dilansir Space.com, Uni Soviet mengguncang dunia dengan meluncurkan Sputnik 2 pada 3 November 1957. Di dalam misi itu ada seekor anjing bernama Laika yang disertakan.

Laika adalah seekor anjing betina jenis siberian husky. Nama aslinya adalah Kudryavka namun dunia mengenalnya sebagai Laika yang merupakan sebutan untuk anjing keturunan husky. Sayang, misi itu hanya searah karena pesawat angkasa tak dapat kembali ke Bumi. Laika diperkirakan hanya hidup selama beberapa jam di angkasa sampai sistem pendukung kehidupannya terlepas. Sputnik 2 terbakar di atas atmosfer Bumi pada April 1958.

Meski begitu, Laika bukanlah hewan pertama yang menjangkau angkasa luar. Pada 20 Februari 1947, ilmuwan Amerika Serikat menyertakan lalat buah pada misi angkasa luar menggunakan roket V-2 Jerman. Misi itu bertujuan mempelajari tingkat radiasi.

Adapun mamalia pertama yang ikut dalam misi angkasa luar adalah seekor monyet Rhesus bernama Albert II. Ia meneruskan pendahulunya Albert II yang gagal. Albert II berhasil mencapai angkasa luar pada 14 Juni 1949. Ia dilengkapi sejumlah perangkat pemantau kondisi tubuh. Sayang, Albert II mati saat pesawat yang ia tumpangi mencoba kembali ke Bumi.

Uni Soviet telah menggunakan 57 anjing untuk penelitian angkasa luar selama kurun waktu 1950-1960.

Anjing bernama Tsygan dan Dezik turut dalam misi angkasa R-1 IIIA-1 pada 22 Juli 1951. Pada 19 Agustus 1960, Uni Soviet kembali mengirim dua ekor anjing bernama Belka dan Strelka ke angkasa luar. Mereka dapat kembali ke Bumi dengan selamat.(ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya