SOLOPOS.COM - BTS. (Instagram Big Hit Official)

Solopos.com, SOLO-Grup idola K-Pop BTS sempat menjadi bahan perbincangan di Korea Selatan apakah mereka harus menjalani wajib militer selama sekitar dua tahun. Simak ulasannya di kabar artis Korea Selatan kali ini.

Profesor Studi Internasional di Korea University Andrew Kim saat diskusi bersama wartawan peserta Indonesian Next Generation Journalist on Korea, Senin (5/12/2022), menilai isu itu harus dilihat setidaknya dari dua perspektif.

Promosi Ada BDSM di Kasus Pembunuhan Sadis Mahasiswa UMY

Laki-laki berusia 18 sampai 35 tahun dan berbadan sehat di Negeri Ginseng itu harus menjalani wajib militer. Sejumlah pesohor di Korea Selatan mengikuti wajib militer dan kembali berkarya setelah periode itu selesai, seperti para personel Super Junior, SHINee, 2PM dan BIGBANG.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca Juga: BTS Sapu Kemenangan di MAMA Awards 2022

Sejumlah orang di Korea Selatan, termasuk para penggemarnya, menilai anggota BTS tidak harus mengikuti wajib militer lantaran sudah mengharumkan nama bangsa dan negara. Korea Selatan memang memiliki pengecualian untuk wajib militer, yaitu ketika seseorang memiliki prestasi yang bisa mengharumkan nama bangsa dan negara di kancah internasional.

Kim memberikan contoh seorang atlet meraih medali emas saat Olimpiade.  “Dari contoh itu, seseorang mendapatkan pengecualian jika memiliki pencapaian,” kata Kim dikutip dari Antara pada Senin (5/12/2022).

Tapi, wajib militer bagi laki-laki warga negara Korea Selatan adalah “tugas mulia”, seperti dikatakan Kim.  “Terdapat kebijakan yang ketat untuk pengecualian,” kata Kim.

Popularitas BTS di mancanegara tidak perlu diragukan lagi, namun, jika dilihat dari perspektif itu, terutama oleh orang-orang yang mengikuti program itu, pengecualian wajib militer bagi BTS tidak berlaku. “Mereka yakin prestasi BTS adalah satu hal, namun, ini adalah sesuatu yang harus dilakukan laki-laki berbadan sehat Korea,” kata Kim.

Salah seorang personel BTS Kim Seok-jin alias Jin diperkirakan akan mulai wajib militer pada Desember 2022. Dia sudah mengumumkan rencana untuk menjalani wajib militer saat konser BTS beberapa bulan lalu.

Baca Juga: BTS Dapat 3 Nominasi di Ajang Grammy Awards 2023

Label BigHit Musik mengatakan bahwa grup ini kemungkinan tidak akan aktif sementara waktu hingga 2025.  “Baik perusahaan maupun anggota BTS menantikan untuk berkumpul kembali sebagai grup lagi sekitar tahun 2025 setelah komitmen layanan mereka,” kata BigHit Music dilansir Variety, Senin (5/12/2022).

“Anggota BTS saat ini sedang bergerak maju dengan rencana untuk memenuhi wajib militer mereka. Anggota grup Jin akan memulai prosesnya segera setelah jadwal perilisan solonya selesai pada akhir Oktober,” lanjut pengumuman tersebut.

Jin kemudian akan mengikuti prosedur pendaftaran pemerintah Korea. Anggota lain dari kelompok itu berencana untuk melaksanakan dinas militer mereka berdasarkan rencana masing-masing.

“Dengan perilisan album antologi pertama mereka awal tahun ini, ini membuka jalan untuk memungkinkan para anggota meluangkan waktu untuk mengeksplorasi proyek individu,” ujar BigHit.

Baca Juga: Jin BTS bakal Bintangi Running Man, Catat Tanggalnya!

“Sebagai bagian dari keluarga HYBE, kami mendukung dan mendorong artis kami dan sangat bangga bahwa mereka masing-masing sekarang memiliki waktu untuk mengeksplorasi minat unik mereka dan melakukan tugas mereka dengan melayani negara yang mereka sebut rumah,” lanjutnya.

Menurut BigHit Music, saat ini adalah waktu yang tepat bagi anggota BTS untuk melayani negara dan juga bereksplorasi secara individu.

Selama akhir pekan, boyband BTS menjadi berita utama dengan konser gratis besar-besaran mereka di Busan, untuk mendukung kota tersebut sebagai tuan rumah World Expo 2030. Jumlah penonton pada konser tersebut mencapai 50 juta orang.

Yet To Come (The Most Beautiful Moment) sendiri lebih dari sekadar lagu dari album baru BTS, melainkan sebuah janji bahwa di tahun-tahun mendatang mereka akan datang kembali.  Keputusan BTS untuk mendaftar wajib militer membantu mencegah situasi sulit bagi pemerintah Korea Selatan. Wajib militer adalah hal wajib bagi semua pria berbadan sehat di bawah usia 30 tahun.

Sistem saat ini memungkinkan untuk beberapa pengecualian atas dasar layanan luar biasa ke negara. Beberapa atlet top dan musisi klasik telah mendapat keistimewaan namun tidak bagi artis pop.

Baca Juga: MV The Astronaut Jin BTS Tembus 1 Juta Penonton dalam 15 Menit

Politisi telah berdebat tentang menjadikan BTS sebagai pengecualian K-Pop pertama dan awal tahun ini bahkan membahas beberapa bentuk dinas militer yang lebih ringan di mana mereka mungkin masih dapat tampil.

Pada bulan Juni, selama wawancara berbahasa Korea, para anggota band mengatakan bahwa mereka akan mengambil hiatus. Namun dalam beberapa jam, Hybe mengeluarkan pernyataan yang mengatakan bahwa karya “hiatus” adalah terjemahan bahasa Inggris yang salah. Sebaliknya, mereka akan memberikan waktu untuk mengejar proyek solo.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya