SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Halaman merupakan tempat pertama menyambut tamu. Keadaan halaman rumah bisa menjadi cerminan pemilik rumah. Halaman yang tertata baik, rapi, dan unik akan memberikan sambutan hangat kepada orang yang datang. Memasang paving block, batu alam menjadi hal lumrah untuk mendapatkan halaman rapi.

Apabila Anda bosan dengan tampilan paving block maupun batu alam di halaman monoton. Salah satu cara yang dapat dilakukan dengan mengecat paving block maupun batu alam sehingga berwarna menarik. Paving block berwarna membuat tampilan lebih menarik dan istimewa.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Impian memiliki halaman dan taman menawan diwujudkan dengan menggunakan cat khusus untuk paving block maupun batu alam. PT Indaco Warna Dunia menawarkan produk cat khusus paving dan beton, yakni Nusatex Cat Paving. Nusatex Cat Paving menawarkan hasil akhir semi gloss.

Cat berbahan full acrylic itu dilengkapi formula perlindungan sinar matahari lebih baik ketimbang cat lain. Meskipun hasil akhir semi gloss, Nusatex Cat Paving dibekali formula lapisan antilicin dan memiliki daya rekat, daya tutup, dan daya sebar maksimal. Daya sebar 8 meter persegi per liter per satu kali lapis. Nusatex Cat Paving juga cocok untuk mengecat aspal dan beton.

Keunggulan lain Nusatex Cat Paving adalah cat semakin kuat meresap ke dalam pori-pori bidang yang dicat. Selain itu, Anda dapat mencuci noda yang menempel pada cat dengan disikat maupun disiram menggunakan air bersih. Nusatex Cat Paving tersedia dalam kemasan galon 2,5 liter dengan empat pilihan warna, yakni merah marun, dark green, grey, dan black.

Cat yang bagus akan memberikan hasil maksimal jika mengikuti petunjuk aplikasi yang benar. Untuk pengalikasian, Nusatex Cat Paving harus diencerkan menggunakan 10% air bersih. Bersihkan dahulu bidang yang akan dicat. Setelah itu, oleskan Nusatex Cat Paving menggunakan kuas, rol, maupun spray. Cat kering sentuh 1 jam dan kering sempurna 2 jam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya