SOLOPOS.COM - Ilustrasi ventilasi di rumah. (Freepik)

Solopos.com, SOLO — Pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung kurang lebih tujuh bulan belum kunjung berakhir. Namun, masyarakat terus diimbau untuk menekan persebaran Covid-19 agar pandemi segera berakhir.

Salah satu upaya dalam menekan penularan Covid-19 adalah memperbaiki ventilasi udara. Dikutip dari laman resmi milik Satgas Covid-19, Selasa (13/10/2020), ventilasi udara yang buruk dapat meningkatkan potensi penyebaran virus melalui tetesan (droplet) dan partikel di udara.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dikira Koin, Warga Plupuh Sragen Temukan Stempel Kuno Zaman PB XI

Droplet dan partikel udara itu terbentuk ketika penderita pengidap Covid-19 berbicara, batuk, bersin atau bahkan bernyanyi. Hal itu lah yang meningkatan risiko persebaran Covid-19.

Satgas Covid-19 mengimbau masyarakat untuk memastikan lokasi yang digunakan untuk beraktivitas memiliki sirkulasi udara yang baik. Selain itu, tempat ramai, sempit, dan tertutup akan mengingkatkan risiko persebaran virus.

Gondol Rp58 Juta Milik Pensiunan Wedi Klaten, Penipu Foya-Foya Beli Sepatu Mahal

Selain itu, Satgas Covid-19 juga tak pernah lelah mengingatkan masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan demi menekan persebaran Covid-19. Yang pasti, masyarakat diimbau untuk mengenakan masker, rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir atau hand sanitizer, dan menjaga jarak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya