SOLOPOS.COM - Stadion Jatidiri yang sedang direnovasi. (Facebook.com-Ilhamrizky)

Infrastruktur Kota Semarang, Stadion Jatidiri, yang direnovasi diharapkan akan memiliki rumput lapangan yang lebih bagus.

Semarangpos.com, SEMARANG – Stadion Jatidiri menjadi sorotan warganet di media sosial Facebook setelah mulai direnovasi sejak Kamis (31/8/2017) lalu. Infastruktur yang dijadikan kandang PSIS Semarang dalam mengarungi kompetisi Liga 2 itu diharapkan akan memiliki rumput lapangan yang lebih bagus dibanding sebelumnya jika renovasi telah selesai.

Promosi Mudah dan Praktis, Nasabah Bisa Bayar Zakat dan Sedekah Lewat BRImo

Sorotan warganet terhadap rumput lapangan Stadion Jatidiri itu mencuat di grup Facebook Media Informasi Kota Semarang (MIK Semar) setelah pengguna akun Facebook Ilhamrizky mengunggah foto Stadion Jatidiri yang direnovasi ke dinding grup Facebook tersebut, Kamis (14/5/2017). Pada keterangan foto, ia menjelaskan perbaikan salah satu infrastruktur di Kota Semarang tersebut sudah dimulai.

“Pembangunan Stadion Jatidiri Semarang tahap II sudah dimulai. Mohon dukungannya nggeh buat warga Kota Semarang, sebentar lagi Semarang bakal punya Stadion bertaraf internasional yang menjadi homebase tim PSIS Semarang,” ungkap pengguna akun Facebook Ilhamrizky.

Warganet lantas ramai mengungkapkan harapan mereka agar rumput lapangan Stadion Jatidiri juga akan diperbaiki. Menurut mereka, lapangan di Satdion Jatidiri tampak gersang dan botak di beberapa bagian.

Stadion standar wae rag pow, seng penting rumput e sekelas liga eropaaahhh [Stadion yang standar saja tak masalah, yang penting rumputnya sekelas rumput di stadion yang digunakan untuk kompetisi di Eropa],” tulis pengguna akun Facebook Kangmaz Putrana.

“Yang penting rumputnya yang istimewa, agar aliran bola tidak mumbul-mumbul, biar bisa main Tiki-taka ala Lapulga,” tambah pengguna akun Facebook Kurniawan Jr.

Moga lapangan ma rumpute apik…orak tandus…sakne pemaen nek nyeleng malah mlicet kabeh [Semoga lapangan dan rumputnya menjadi lebih bagus, tak tandus. Kasihan pemain yang jatuh bisa lecet],” ungkap pengguna akun Facebook Andi Ari.

Harapan warganet itu tampaknya akan terwujud lantaran beberapa waktu lalu, manajemen PSIS Semarang mengabarkan renovasi tahap II itu juga fokus pada perbaikan lapangan. Seperti dikabarkan Semarangpos.com sebelumnya, bagian stadion yang akan dipebaiki pada renovasi tahap II antara lain struktur dan fondasi tribune selatan, timur, dan utara. Lapangan juga akan dibongkar dan drainase akan diperbaiki, namun rumput lapangan belum akan dipasang hingga renovasi tahap II selesai.

[Baca juga Stadion Jatidiri Direnovasi, PSIS Semarang Buka Wacana Pindah Kendal]

Dengan diperbaikinya infrastruktur itu, warganet ramai memprediksi PSIS Semarang akan pindah kandang ke Stadion Kebondalem di Kabupaten Kendal. Manajemen PSIS Semarang memang sempat membuka wacana kepindahan ke salah satu stadion di Kendal, namun stadion yang akan digunakan belum dipastikan. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya