SOLOPOS.COM - Ilustrasi kanker serviks (Googleimage)

Info hidup sehat mengulas tentang tujuh gejala kanker serviks.

Solopos.com, SOLO — Kanker serviks atau cervical cancer menjadi salah satu penyakit mematikan bagi wanita. Bagi Anda yang peduli dengan kesehatan tubuh, tak ada jeleknya mengenali gejala-gejala penyakit tersebut.

Promosi Digitalisasi Mainkan Peran Penting Mendorong Kemajuan UMKM

Keganasan kanker mulut rahim tersebut disebabkan oleh HPV (Human Papillomavirus). Virus ini mudah menular, salah satunya lewat hubungan intim.

Mengingat bahaya kanker serviks, sebaiknya Anda kenali tujuh gelaja penyakit tersebut, berikut ini.

1. Keputihan Berlebihan
Pada titik ketika sel kanker mulai berkembang  di leher rahim, akan ada banyak cairan keputihan yang keluar dari alat vital manusia. Kenalilah jenis keputihan Anda. Jika jumlah keputihan Anda rasa tak wajar, segera periksakan diri ke dokter.

2. Benjolan Kecil
Ahli ginekologi Rosa Maria Leme menjelaskan, salah satu gejala kanker serviks ini adanya benjolan keci mirip kutil di area vagina.

“Kamunculan benjolan kecil [kutil] menjadi ciri penyakit di area serviks,” kata Rosa sebagaimana dikutip Solopos.com dari Healthtipsporta, Selasa (24/11/2015).

3. Pendarahan
Pendarahan berlebihan dan tidak wajar menjadi salah satu tanda kanker serviks saat sel-sel penyakit tersebut sudah berkembang di stadium lanjut. Pendarahan tak wajar di sini terjadi di luar siklus menstruasi seseorang.

4. Anemia
Pendarahan tak wajar yang terjadi pada penderita kanker serviks, menimbulkan penyakit lain, yaitu anemia atau kekurangan darah.

5. Kandung Kemih Sakit
Pembengkakan pada mulut rahim  menyebabkan kandung kemih penderita kanker serviks ikut terinfeksi. Kandung kemih yang terkontaminasi oleh sel-sel kanker serviks akan terasa sakit.

6. Nyeri Kaki, Pinggul, Punggung
Kanker leher rahim bisa menyebabkan nyeri pada bagian kaki, pinggul, dan punggung. Hal tersebut karena vena sulit mengalirkan darah ke bagian tersebut, sehingga menyebabkan nyeri tak tertahankan di tiga bagian itu.

7. Berat Badan Turun
Orang yang terserang kanker serviks biasanya kehilangan nafsu makan. Secara otomatis, berat badan penderitanya turun drastis.

Sebagai informasi, pemicu munculnya sel kanker serviks adalah gaya hidup yang tak sehat, seperti berhubungan intim secara bebas, merokok, dan daya tahan tubuh rendah.

Khusus bagi wanita, sebaiknya rutin melakukan pemeriksaan kesehatan alat reproduksi ke dokter ahli, untuk mencegah kanker serviks.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya